SportFEAT.COM - Pembalap Aprilia Andrea Iannone menceritakan perasaannya jelang keputusan terkait banding atas sanksi yang dialaminya.
Pembalap Aprilia Andrea Iannone harus menelan kenyataan pahit pada gelaran MotoGP 2020.
Pasalnya, rider berkebangsaan Italia itu hari melewatkan perlombaan musim ini lantaran menerima sanksi.
Sebelumnya, Iannone ditengarai terlibat penyalahan kasus doping.
Baca Juga: Bos Repsol Honda Sebut Peristiwa Patah Plat pada Marc Marquez Tak Terprediksi oleh Semua Orang
Hal tersebut membuat Iannone mendapatkan hukuman percobaan selama 18 bulan.
Kini nasib masa depan rider berusia 31 tahun di kelas MotoGP segera dipertaruhkan.
Andrea Iannone bisa saja dihukum empat tahun jika keputusan banding ditolak oleh pengadilan arbitrase.
Dua hari menjelang keputusan banding Arbitrase olahraga, Andrea Iannone mengadakan konferensi pers.
Pada kesempatan tersebut, mantan pembalap Suzuki itu mencurahkan perasaannya.
"Saya tidak menyangka akan mengalami situasi ini,” Andrea Iannone, dikutip SportFEAT.com dari corsedimoto.com.
“Hari ini saya menderita, tetapi pada saat yang sama lebih sadar dan dewasa,” sambung mantan pembalap tim Ducati.
Baca Juga: Nyaris Jatuh Sampai 10 Kali, Andrea Dovizioso Masih Menyesal Berat Akibat Salah Pilih Ban
“Periode ini telah mengajari saya begitu banyak sehingga segala sesuatu dalam hidup tidak dapat diprediksi dan sulit untuk dihitung,” tambahnya.
Lebih lanjut, pembalap kelahiran Vasto itu juga berharap bisa terungkap kebenaran kasusnya dan kembali mengendarai Aprilia RS-GP secepatnya.
Pada MotoGP Emilia Romagna 2020, September lalu, tampak Andrea Iannone hadir di garasi tim Aprilia di sirkuit Misano.
“Aprilia selalu di sisiku, mereka menungguku,” tutur Iannone.
"Saya selalu mengikuti tim saya, saya hanya bisa berharap untuk kembali secepat mungkin dan menjadi lebih kuat dari sebelumnya,”
"Saya belum pernah berkendara sejak Valencia 2019 dan saya tidak bisa balapan di trek FIM.
"Saya menghormati kasus ini, tapi saya berharap ada keadilan,” pungkas kompatriot Valentino Rossi tersebut.