Find Us On Social Media :

Hal yang Masih Harus Diperbaiki Timnas U-19 Indonesia Versi Shin Tae-yong

Skuad timnas U-19 Indonesia saat menjalani Pemusatan Latihan (TC) di Kota Split, Kroasia.

SportFEAT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, membeberkan hal yang harus diperbaiki para pemainnya.

Timnas U-19 Indonesia telah berada di Kroasia selama satu setengah bulan terakhir untuk menjalani pemusatan latihan.

Selama berada di sana, timnas U-19 Indonesia menggembleng latihan keras baik secara fisik dan taktik.

Selain itu, skuad Garuda Nusantara juga menjalani serangkaian pertandingan uji coba.

Baca Juga: Imbang Lawan Makedonia Utara, Pratama Arhan dkk Bertekad Tampil Lebih Garang di Laga Timnas U-19 Indonesia Selanjutnya

Timnas U-19 Indonesia bahkan telah menggelar sepuluh laga uji coba di Kroasia.

Terbaru, David Maulana dkk berhadapan dengan Makedonia Utara pada Rabu (14/10/2020).

Dalam pertandingan tersebut, tim asuhan Shin Tae-yong hanya meraih hasil imbang 0-0 saat melawan Makedonia Utara.

Sudah sepuluh kali memimpin anak asuhnya bertanding, Shin Tae-yong membeberkan hal yang harus diperbaiki timnas U-19 Indonesia.

Untuk kondisi mental, Shin Tae-yong menilai skuad Garuda Nusantara sudah tidak perlu diragukan lagi soal itu.

"Mental pemain sudah lebih baik, namun power dan passing masih harus ditingkatkan kualitasnya," kata Shin Tae-yong.

"Selain itu kemampuan mencari ruang di belakang garis pertahanan lawan juga masih kurang," imbuhnya, seperti dikutip SportFEAT.COM dari PSSI TV.

Baca Juga: Shin Tae-yong Soroti Kualitas Lapangan Stadion usai Timnas U-19 Indonesia Ditahan Imbang Makedonia Utara

Timnas U-19 Indonesia kembali menjalani pertandingan uji coba pada 20 Oktober mendatang melawan Bosnia Herzegovina.

Tiga hari berselang, timnas U-19 Indonesia dijawalkan akan bertemu Bosnia Herzegovina lagi.