SportFEAT.COM- Pelatih Persib Bandung Robert Rene Albert disebut beri kritik terhadap kebijakan baru regulasi pemain asing untuk Liga 1.
Kompetisi Liga 1 2020 memang belum jadi berlanjut akibat terkendala izin dari pihak kepolisian soal keamanan kesehatan.
Meski begitu, baik PT LIB selaku operator maupun PSSI selaku federasi sepak bola Indonesia tetap memberikan perhatian pada Liga 1.
Salah satu bentuk perhatiannya adalah membuat regulasi baru untuk pemain asing yang akan berlaga di Liga Indonesia.
Baca Juga: Pemusatan Latihan Belum Kelar, Timnas U-19 Indonesia Sudah Ditinggal Satu Pemain
Sebelumnya pemain asing yang bermain di Indonesia harus memiliki latar belakang yang jelas termasuk bermain di kompetisi utama di negara asalnya.
Selain itu tidak semua negara bebas untuk bermain di Liga 1 2020, namun hanya beberapa negara saja yang diperbolehkan untuk bergabung.
Namun pada peraturan terbarunya, PT LIB dan PSSI kini membebaskan negara mana saja dan kasta apa pun untuk bergabung di Liga 1.