SportFEAT.COM - Juara dunia kelas ringan UFC Khabib Nurmagomedov meminta kepada UFC agar menjadikannya petarung nomor satu pound-to-pound.
Khabib Nurmagomedov baru saja menyelesaikan duel perebutan juara dunia kelas ringan melawan Justin Gaethje.
Nurmagomedov berhasil memenangi duel melawan Gaethje yang berlangsung di Yas Island, Abu Dhabi, Minggu (25/10/2020) dengan subsmission.
Petarung berjuluk The Eagle itu kembali mengklaim gelar juara dunia setelah Gaethje menyerah di ronde kedua.
Baca Juga: Hasil UFC 254 - Khabib Nurmagomedov Umumkan Pensiun usai Tumbangkan Justin Gaethje, Ini Alasannya
Kendati berhasil mempertahankan sabuk juara dunia kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov membawa kabar mengejutkan.
Ia memutuskan untuk mengakhiri kariernya di dunia oktagon tepat pasca pertandingan melawan Justin Gaethje.
Nurmagomedov memilih langkah berani tersebut lantaran telah berjanji kepada sang ibu.
Sebelumnya, petarung asal Rusia itu telah berkata kepada ibunya akan menjalani duel terakhirnya pasca kepergian sang ayah, Abdulmanap.