Find Us On Social Media :

Kabar Terbaru Diego Maradona, Bakal Jalani Operasi Akibat Pendarahan Otak

Diego Maradona

SportFEAT.COM- Dokter federasi sepak bola Argentina (AFA) Donato Villani kabarkan kondisi terkini Diego Maradona yang dikabarkan harus jalani operasi.

Mantan pesepak bola legendaris asal Argentina Diego Maradona baru-baru ini dikabarkan dibawa ke rumah sakit akibat kondisi fisiknya menurun.

Maradona dibawa ke rumah sakit empat hari setelah merayakan hari ulang tahunnya ke 60, dikabarkan sang legenda sempat mengalami gangguan makan.

Namun baru-baru ini setelah mendapatkan perlakukan medis dikabarkan bahwa Maradona mengalami sebuah peristiwa penggumpalan darah di otak atau biasa disebut dengan Hematoma subdural.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Deretan 3 Fakta Menarik RB Salzburg Vs Bayern Muenchen

Langkah yang harus dilakukan untuk mengatasi masalah ini adalah dengan malakukan operasi pada pasien.

Salah satu dokter dari federasi sepak bola Argentina (AFA) Donato Villani mencoba menjelaskan kondisi terbaru dari Maradona.

Villani mengatakan bahwa Diego Maradona saat ini berada dalam kondisi yang baik-baik saja saat ia temui.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions - Bayern Muenchen Menang Telak, Rodrygo Jadi Pahlawan Real Madrid

"Saya melihatnya di klinik dan dia baik-baik saja," ujar Villani dilansir SportFEAT.COM dari Marca.

Villani kemudian juga membenarkan bahwa Maradona harus menjalani operasi untuk menyelesaikan masalah penggumpalan darah di otak.

"Ini adalah operasi yang sudah diatur, operasi rutin dan seharusnya tidak ada masalah,"

"Ini adalah Hematoma subdural (penggumpalan darah di otak) yang harus dikeringkan dan dibuang,"

"Hal ini untuk mencegah pertumbuhannya dan dengan demikan itu nanti dapat merusak otak," ujar Donato Villani.

Baca Juga: Pelatih Inter Milan Mengaku Pernah Nyaris Terima Tawaran Jadi Juru Taktik Real Madrid

Operasi sendiri dikabarkan akan segera berlangsung dalam waktu dekat ini di tempat Diego Maradona pernah melakukan operasi lutut yaitu di Clinica Olivos.

Dilain waktu dokter yang menangani kasus pada Diego Maradona Leopoldo Luque justur belum mau memberikann keterangan terkait kondisi Maradona.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Siap begadang lagi BolaSporter? Laga mana yang paling kalian tunggu? Tulis di kolom komentar ya. #ucl #bolasport #bolastylo #sportfeat #bolanas #superballid #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada