Find Us On Social Media :

Takeshi Kamura Segera Pensiun Tahun Depan, Marcus/Kevin Wajib Waspada

(ka-ki) Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon bersama Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) sesaat sebelum naik podium Fuzhou China Open 2019, di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Minggu (10/11/2019).

Tidak terkecuali dari para ganda putra tuan rumah, salah satunya adalah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Takeshi Kamura/Keigo Sonoda saat ini masih jadi ganda putra terbaik Jepang dengan bercokol di peringkat empat dunia.

Yang membuat penampilan mereka patut diwaspadai ada dua hal. Yang pertama jelas karena mereka akan tampil di kandang sendiri.

Baca Juga: Jadi Ketua Umum Baru PBSI, Agung Firman Sampurna Punya Lima Program Unggulan

Dan yang kedua adalah ambisi khusus dari Takeshi Kamura.

Kamura mengakui bahwa ia membawa misi untuk mendapatkan medali Olimpiade Tokoy 2020 menyusul rencananya yang bakal segera pensiun.

"Melihat usia saya, Olimpiade Tokyo jelas akan menjadi kesempatan terakhir saya tampil di ajang empat tahunan itu," ujar Takeshi Kamura dikutip dari Olympic Channel.

"Saya punya tekad pada pertandingan di Olimpiade nanti, itu akan menjadi puncak karier saya dengan ambisi membawa pulang medali Olimpiade bagi ganda putra Jepang untuk pertama kalinya dalam sejarah," tukas Kamura.

Takeshi Kamura memang saat ini terbilang sudah berumur senior, yakni 30 tahun. Adapun tahun depan, pemain kelahiran 14 Februari 1990 itu akan berusia 31 tahun.

Tak ayal, ambisi inilah yang bisa membuat penampilan Kamura dan partnernya, Keigo Sonoda bisa saja 'menggila'.