Find Us On Social Media :

Jadi Pembalap Paling Mendingan di Yamaha, Franco Morbidelli Bersyukur

Para pembalap Yamaha babak belur pada balapan MotoGP Eropa 2020, Kok Franco Morbidelli malah merasa lega?

SportFEAT.COM- Franco Morbidelli merasa bersyukur ketika melihat penderitaan rekan-rekannya di Yamaha karena merasa kondisinya tak seburuk yang lain.

Masalah motor terutama soal penggunaan ban merupakan pekerjaan rumah yang harus diselesaikan setiap tim yang berkompetisi di MotoGP.

Sebab ini adalah masalah yang kerap dikeluhkan para pembalap ketika sedang memacu motornya di lintasan balap.

Salah satu pembalap yang kerap merasakan menderita akibat masalah pada ban adalah pembalap Yamaha Franco Morbidelli.

Baca Juga: Bukan Yamaha Atau Honda, Inilah Tujuan Andrea Dovizioso di Musim Depan

Franco Morbidelli mengatakan bahwa dirinya saat ini sedang bermasalah dengan tekanan pada ban bagian depan motornya.

Masalah ini juga yang sempat membuat Franco Morbidell beberapa kali mengalami sedikit kecelakaan di sirkuit.

"Saya saat ini mendertia karena ketika saya sedang balapan, tekanan (ban) depan melonjak," ujar Morbidelli dilansir SportFEAT.COM dari Motosan.es.

"Saya harus berkendara dengan aman untuk menggunakan motornya hingga garis finis," tambah Franco Morbidelli.

Baca Juga: Begini Penampakan Motor Pembalap Mandalika Racing Team Indonesia yang Akan Digunakan di Moto2 2021

Meski begitu Franco Morbidelli mengaku bisa lebih bersyukur ketika melihat masalah yang dialami oleh rekan-rekannya di Yamaha justru lebih rumit.

Ternyata masalah yang dialami oleh rekan-rekannya di Yamaha lebih parah dari apa yang dialami oleh Franco Morbidelli.

"Melihat penderitaan (rekan) Yamaha lain membuat saya merasa sedikit lebih baik,"

Baca Juga: Pembalap Indonesia dari Mandalika Racing Team Bakal Tampil Penuh di Moto2 2021

"Karena saya tahu bahwa saya menderita lebih sedikit daripada yang lain dan bahwa saya masih yang terbaik," ujar Morbidelli.

Morbidelli sendiri tidak mengerti apakah masalah yang dialami oleh Yamaha merupakan masalah yang juga dialami oleh tim lain atau tidak.

"Saya tidak tahu apakah masalah yang saya hadapi hanyalah Yamaha atau tim lain. Saya pikir motor lain juga menderita dari masalah ini karena fisik sama untuk semua," ujar Franco Morbidelli.

Dilihat dari torehan gelar dan performa, pembalap didikan Akademi Valentino Rossi itu memang lebih mendingan ketimbang rider Yamaha lainnya. Ia sudah mengoleksi dua gelar juara dan satu podium dengan performa yang lebih stabil.

Baca Juga: Persaingan Juara Dunia MotoGP 2020 Kelar, Ini Target Realistis Fabio Quartararo

Franco Morbidelli sendiri musim depan sudah tidak lagi bersama dengan Fabio Quartararo di Petronas Yamaha SRT.

Hal ini karena Quartararo akan pindah ke tim utama Yamaha yakni Monster Energy Yamaha Factory menggantikan Valentino Rossi.

Dan yang akan menjadi rekan duet Franco Morbidelli di MotoGP musim 2021 mendatang adalah Valentino Rossi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

"Hidup yang tidak dipertaruhkan tidak akan pernah dimenangkan." - Sutan Syahrir Selamat Hari Pahlawan ✊???????????? Berlangganan majalah & tabloid berkualitas hanya di www.gridstore.id #intisari #NGI #bobo #mombi #nova #saji #otomotif #langganan #majalah #tabloid #GridNetwork #BerbagiCerita #WaktuBerkualitas #Gridstore #bacaananak #majalahanak

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada