Find Us On Social Media :

Menerka Pengganti Andrea Iannone untuk MotoGP 2021, Ada Murid Murid Valentino Rossi

Marco Bezzechi (Sky Racing Team VR46)

SportFEAT.COM - Sanksi yang diterima Andrea Iannone membuat tim Aprilia mencari pembalap lain untuk MotoGP 2021 mendatang.

Andrea Iannone dipastikan akan menepi dari lintasan balap selama empat tahun ke depan.

Sanski tersebut didapat setelah Pengadilan Arbitrase Olahraga (Court of Arbitration for Sport atau CAS), menolak banding dari Iannone.

Kejadian bermula ketika pembalap tim Aprilia itu tersandung kasus doping pada balapan MotoGP Malaysia 2019 lalu.

Baca Juga: Satu Permintaan Joan Mir kepada Alex Rins Demi Gelar Juara Dunia MotoGP 2020

Dilansir SportFeat.com dari MotoGP.com, hasil tes urine Iannone telah ditemukan zat doping yang bisa meningkatkan adrenalinnya.

Absennya Andrea Iannone praktis membuat Aprilia harus memutar otak lebih kencang untuk mencari penggantinya.

Beberapa nama santer dikaitkan dengan pabrikan Italia itu.

Salah satunya adalah pemenang ajang Moto2 Eropa 2020 pekan lalu Marco Bezzechi.

Dilansir dari Motorsport, murid Valentino Rossi itu menjadi sosok paling gres yang dirumorkan segera merapat ke Aprilia.

Akan tetapi, jika Aprilia ingin mengamankan jasa Bezzechi, mereka dipastikan harus kerja keras.

Pasalnya pembalap berusia 22 tahun itu masih terikat kontrak dengan Sky Racing Team VR46 hingga musim depan.

Baca Juga: Begini Respon Bos Aprilia setelah Andrea Iannone Disanksi 4 Tahun

Namun jika kesepakatan ini berhasil, Bezzechi bakal menyusul rekan setimnya Luca Marini yang terlebih dulu bergabung Avintia Racing.

Selain Bezzechi, Aprilia bisa mendekati pembalap-pembalap yang mengganggur musim depan seperti Cal Crutchlow dan Tito Rabat.

Nama pembalap penguji Yamaha Jorge Lorenzo juga bisa menjadi alternatif bagi Aprilia.

Baca Juga: 2 Hal yang Jadi Fokus Fabio Quartararo Jelang MotoGP Valencia 2020