Find Us On Social Media :

Khabib Nurmagomedov Diklaim Bakal Cabut Keputusan Pensiun Gara-gara Sosok Ini

Petarung kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, menangis setelah menjadi pemenang pada ajang UFC 254, Minggu (25/10/2020).

Salah satu petarung bellator, Alexander Shlemenko, memberikan pandangannya soal cuitan Ali tersebut.

Shlemenko menilai sosok berjulukan The Eagle itu bisa saja come back hanya untuk melakoni satu pertarungan.

Pasalnya, saat memutuskan pensiun Khabib Nurmagomedov mempunyai rekor 29 kemenangan.

Artinya hanya tinggal satu kemenangan untuk mewujudkan catatan 30 pertandingan tak terkalahkan.

Baca Juga: Justin Gaethje Sudah Disiapkan Jadi Pengganti Dustin Poirier dalam Duel Melawan Conor McGregor

Atas dasar fakta tersebut, Shlemenko kemudian membuat teori tentang skenario Nurmagomedov comeback dari masa pensiun.

Mantan juara bellator itu juga mengatakan, ada satu sosok yang membuat Khabib Nurmagomedov kembali.

Sosok yang dimaksud tak lain adalah saudara seperguruannya Islam Makachev.

Setelah pensiun, petarung berusia 32 tahun itu pernah mengatakan tengah mempersiapkan Makachev sebagai juara baru UFC.

"Khabib hengkang dengan cepat dan dia tidak meninggalkan gelar. Gelar itu masih menjadi miliknya," tutur Shlemenko dikutip BolaSport.com dari Russian Today.

"Bagi saya, Khabib hengkang untuk memberikan sabuk kepada Islam Makhachev.

"Namun, pertarungan (Makhachev vs Rafael Dos Anjos) itu gagal dan pendakian menuju perebutan gelar tertunda," tuturnya lagi.

Baca Juga: Bos UFC Akhirnya Bocorkan Jadwal Pasti Duel Conor McGregor Vs Dustin Poirier