SportFEAT.COM - Joan Mir menjadi juara dunia MotoGP 2020 sekaligus melampaui catatan apik Valentino Rossi dan Marc Marquez.
Keberhasilan Joan Mir menjadi juara dunia musim ini tidak hanya membuatnya menorehkan sejarah bagi Suzuki.
Setelah mengakhiri puasa gelar juara dunia 20 tahun di kubu Suzuki, Joan Mir ini rupanya juga sukses melampaui catatan Valentino Rossi dan Marc Marquez.
Catatan tersebut ialah tentang kemampuan Mir menggondol trofi juara dunia hanya dalam lima musim sejak debutnya di ajang balap motor.
Pembalap bernama lengkap Joan Mir Mayrata itu pertama kali berkecimpung di dunia balap motor pada 2015 silam.
Saat itu, Mir baru terjun di kelas Moto3 bersama Leoparc Racing Honda.
Penampilannya di musim itu pun belum begitu terlihat karena ia masih menjadi pembalap cadangan yang saat itu menggantikan pembalap Jepang, Hiroki Ono.
Pembalap 23 tahun itu baru menjalani musim penuhnya pada 2016 dan berhasil finis di urutan kelima klasemen pembalap.