Find Us On Social Media :

Alasan Honda Team Asia Pindahkan Andi Gilang dari Moto2 ke Kelas Moto3

Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang saat menjalani kualifikasi MotoG2 Aragon 2020, di Sirkuit Aragon, Spanyol, Sabtu (17/10/2020).

SportFEAT.COM - Honda Team Asia punya alasan khusus memindahkan pembalap Indonesia Andi Gilang dari kelas Moto2 ke kelas Moto3 pada musim depan.

Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang akan pindah kelas dari Moto2 ke Moto3 pada kompetisi musim depan.

Meski pindah kelas, Andi Gilang diketahui masih akan tetap bernaung di bawah tim Honda Team Asia.

Posisi Andi Gilang sebenarnya hanya bertukar tempat dengan pembalap Moto3 asal Jepang saat ini, Ai Ogura.

Baca Juga: Cal Crutchlow Sebut Marc Marquez Hebat Bukan Karena Sering Juara, Tapi..

Di sisi lain, kelas Moto3 sebenarnya bukan kelas baru bagi Andi.

Sebelum debut di Moto2 tahun ini, pembalap asal Sulawesi Selatan itu sebenarnya juga membalap di kelas Moto3 pada musim 2019.

Ada beberapa alasan mengapa Honda Team Asia memilih untuk memindahkan Andi Gilang kembali ke kelas Moto3.