Find Us On Social Media :

Legenda Timnas Indonesia Ricky Yacobi Tutup Usia, Berikut Sederet Prestasi Mengangumkan yang Pernah Diraihnya

Mantan penyerang Arseto Solo, Ricky Yacob (atau Ricky Yacobi), menjadi salah satu pemain yang berper

Ricky Yacobi merupakan salah satu legenda Merah Putih di kancah sepak bola Tanah Air.

Salah satu prestasi membanggakannya adalah mengantarkan timnas Indonesia meraih medali emas SEA Games 1987.

Baca Juga: Alasan Pilar Timnas U-19 Indonesia Ini Pakai Kostum Sangat Rapi

Ricky juga dikenal sebagai striker paling tajam di era 1980-an. Legenda timnas asal Medan tersebut juga menjadi magnet besar dunia sepak bola Indonesia pada tahun-tahun tersebut.

Bahkan, Ricky pernah mendapat julukan sebagai Paul Brietner-nya Indonesia karena kecepatannya sebagai lini serang tim.

Baca Juga: Mau TC di Korea Selatan atau Spanyol Shin Tae-yong Tak Masalah, yang Penting Timnas U-19 Indonesia Bisa Dapat Lawan Tangguh

Selain pernah menjadi pemain Arseto Solo dan PSMS Medan, Ricky juga mencatatkan prestasi lain yakni sebagai pemain Indonesia pertama yang menembus Liga Jepang.

Ricky Yacobi pernah bermain untuk Matsushita FC pada 1988. Di sinilah nama Ricky Yacob mulai akrab disapa Ricky Yacobi lantaran disesuaikan dengan ejaan bahasa Jepang.

Baca Juga: Disindir Jorge Lorenzo Cuma Pembalap 'Perunggu', Cal Crutchlow Punya Jawaban Cerdas