Find Us On Social Media :

MotoGP Portugal 2020 - Begini Penjelasan Joan Mir Raih Hasil Kualifikasi Terburuknya Musim Ini

Pembalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir, saat mengikuti balapan di ajang MotoGP Styria 2020.

SportFEAT.COM - Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir menjelaskan penyebabnya meraih hasil kualifikasi buruk di MotoGP Portugal 2020 setelah mencatatkan start dari posisi ke-20.

Hasil mengejutkan didapat juara dunia musim ini, Joan Mir pada sesi kualifikasi MotoGP Portugal 2020, Sabtu (21/11/2020) kemarin.

Pembalap Suzuki Ecstar tersebut justru meraih hasil kurang memuaskan selama sesi kualifikasi yang bergulir di Sirkuit Portimao itu.

Joan Mir harus puas menjalani start balapan MotoGP Portugal 2020 nanti dari posisi belakang setelah mencatatkan hasil kualifikasi ke-20.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi dan Starting Grid MotoGP Portugal 2020 - Joan Mir Tercecer, Oliveira Pole Position, Valentino Rossi Start di Posisi Ini

Torehan tersebut bahkan bisa dibilang sebagai hasil kualifikasi terburuk Joan Mir sepanjang gelaran MotoGP 2020.

Biasanya Mir paling jauh start dari posisi tak sampai keluar 15 besar.

Ketika ditanya tentang raihannya kali ini, Joan Mir menyebut ada masalah teknis yang membuatnya harus puas menjalani kualifkasi dengan tidak optimal.