Find Us On Social Media :

Hasil Liga Champions - Real Madrid Bekuk Inter Milan, Eden Hazard Bikin Catatan Unik

Eden Hazard mencetak gol lewat titik putih untuk Real Madrid ke gawang Inter Milan pada matchday keempat Grup B Liga Champions 2020-2021, Rabu (25/11/2020)

SportFEAT.COM - Real Madrid sukses meraih kemenangan saat bertandang ke markas Inter Milan dalam matchday keempat Liga Champions.

Raksasa Liga Spanyol Real Madrid berhasil mencuri tiga poin penuh dari kandang Inter Milan di matchday keempat Liga Champions.

Bertanding di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (26/11/2020), Los Blancos menang dengan skor 0-2.

Dua gol kemenangan Real Madrid dicetak oleh Eden Hazard via eksekusi penalti pada menit ketujuh dan gol bunuh diri Achraf Hakimi pada menit ke-59.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Champions - Beda Nasib 2 Mantan Juara saat Hadapi Wakil Italia

Khusus bagi Eden Hazard, ini merupakan gol perdananya untuk Real Madrid di Liga Champions musim ini.

Selain itu, keberhasil kapten timnas Belgia mencetak gol ternyata juga menorehkan sebuah catatan unik.

Hazard menjadi pemain pertama Los Blancos yang mengeksekusi penalti selain Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos.

Pemain terakhir yang mengeksekusi penalti selain dua algojo utama tersebut adalah Kaka.

Momen itu terjadi pada Liga Champions musim 2009/2010, saat Real Madrid menghadapi Olympique Marseille.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Tumbang dari Atalanta, Liverpool Gagal Samai Rekor 11 Tahun Silam

Di sisi lain, jika Eden Hazard mengukir rekor unik, gelandang Inter Milan Arturo Vidal justru sebaliknya.

Pilar timnas Chile itu menjadi pemain yang mendapatkan kartu merah bersama tiga klub berbeda.

Vidal mengikuti jejak Patrick Vieira dan Zlatan Ibrahimovic.

Uniknya Vidal mencatatkan dua kartu merah melawan tim yang sama yakni Real Madrid.

Sebelum bersama Inter, Vidal melakukannya bersama Bayern Muenchen pada 2017 lalu.

Sementara itu, kemenangan Real Madrid atas Inter Milan membawa mereka merangsek naik ke posisi runner-up klasemen sementara Grup B.

Tim asuhan Zinedine Zidane mengoleksi tujuh poin atau tertinggal satu angka dari Borussia Moenchengladbach.

Baca Juga: Antoine Griezmann Ungkap Satu Hal yang buat Lionel Messi Kecewa Dengannya