Find Us On Social Media :

Wasiat Terakhir Diego Maradona Sebelum Meninggal Dunia yang Bikin Merinding

Diego Maradona saat menjuarai Piala Dunia 1986 bersama timnas Argentina.

SportFEAT.COM - Sebelum meninggal dunia, pemain legendaris timnas Argentina Diego Maradona, meminta tubuhnya dibalsam.

Diego Maradona meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020) di Buenos Aires, Argentina.

Legenda sepak bola negeri Tango itu mengembuskan napas terakhirnya pada usia 60 tahun.

Maradona wafat karena serangan jantung dua pekan pasca ke luar dari rumah sakit.

Baca Juga: Gelar Bergengsi yang Belum Pernah Dimenangkan Diego Maradona

Saat ini jasad sosok bernama lengkap Diego Armando Maradona itu disemayamkan di Casa Rosada, Buenos Aires.

Sebelum meninggal dunia, eks pemain Barcelona dan Napoli itu ternyata menyampaikan sebuah wasiat kepada keluarganya.

Maradona dikabarkan meminta keluarganya untuk membalsam tubuhnya jika telah meninggal dunia.

Hal tersebut diungkapkan oleh jurnalis TyC Sports bernama Martin Arevalo.

Diego Maradona meminta hal tersebut karena ingin jasad tubuhnya selalu awet.

Akan tetapi, ketika berita ini diturunkan belum ada konfirmasi secara resmi dari pihak keluarga.

Namun jika benar dilakukan, Diego Maradona akan menjadi orang keempat Argentina yang jasadnya dibalsam.

Sebelumnya ada Jose de San Martin (mantan jenderal), Juan Domingo Peron (eks presiden), dan istri Peron.

Baca Juga: Perjalanan Karier Diego Maradona, Dari Pesepak Bola Hebat hingga Pecandu Narkoba