Find Us On Social Media :

Takjub dengan Bakat Alami Kevin Sanjaya, Ayaka Takahashi Akui Pukulan Si Tangan Petir Sulit Ditiru Pemain Lain

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya saat tampil pada babak 16 besar Fuzhou China Openb 2019 yang digelar Kamis (7/11/2019)

Dalam wawancara terbaru bersama Badminton Unlimited, Ayaka Takahashi diberi rapid question.

Ia diminta untuk menyebutkan nama pemain atau pasangan sesuai dengan kategori pertanyaan tersebut.

Baca Juga: Dua Pesan Penting Taufik Hidayat pada Anthony Ginting dan Jonatan Christie demi Tampil Digdaya di Olimpiade Tokyo 2020

Saat mendapat pertanyaan siapa pemain dengan talenta alami, dengan sigap Ayaka Takahashi menjawab Kevin Sanjaya.

"Kevin Sanjaya Sukamuljo," ujar Ayaka Takahashi.

Mantan ganda putri nomor satu dunia tersebut menyebut bahwa Kevin memiliki satu teknik pukulan yang unik nan berbeda.

Baca Juga: Bangganya Kento Momota Setelah Masuk Buku Rekor Dunia Sekaligus Lampaui Catatan Lee Chong Wei

Bahkan ia mengakui jika jenis pukulan pemain berjulukan Si Tangan Petir itu akan sangat sulit ditiru oleh pemain lain.

"Tekniknya (hebat). Dia satu-satunya pemain yang punya ciri khas pukulan yang bahkan sulit (untuk ditiru pemain lain)," ucap Takahashi yang baru saja memutuskan pensiun tahun ini.

Kevin Sanjaya memang dikenal sebagai pemain dengan teknik pukulan yang menghadirkan banyak kejutan.