Find Us On Social Media :

Ragu Soal Duel Ulang, Nyali Roy Jones Jr Menciut Setelah Tersiksa dengan Pukulan Mike Tyson

Cuplikan aksi Mike Tyson (celana hitam) dan Roy Jones Jr. dalam pertandingan ekshibisi di Staples Center, California, Amerika Serikat, 28 November 2020.

SportFEAT.COM - Roy Jones Jr mulai ragu soal duel ulang melawan Mike Tyson setelah mengingat betapa mengerikannya pukulan Si Leher Beton yang membuatnya tersiksa.

Roy Jones Jr dan Mike Tyson baru saja melakoni laga comeback bertajuk ekshibisi pada Minggu (29/11/2020) WIB kemarin.

Hasil dari pertarungan antara dua petinju legendaris tersebut berakhir imbang (draw). Perawakan keduanya yang sama-sama masih terlihat atletis semakin menambah atmosfer pertandingan kian terasa seperti kompetisi sungguhan.

Laga tersebut memang lebih banyak dihiasi aksi saling merangkul dan menjaga jarak antara kedua petinju, maklum baik Mike Tyson dan Roy Jones kini sudah sama-sama berusia lanjut.

Baca Juga: Hasil Laga Mike Tyson Vs Roy Jones Jr, Meski Berakhir Imbang Mike Tyson Mengaku Senang

Meski begitu, sesekali terlihat kedua saling mendaratkan pukulan.

Wacana duel ulang pun sudah mulai mencuat menyusul banyaknya yang masih rindu dengan kembalinya Mike Tyson dan Jones ke atas ring tinju.

Roy Jones sendiri pun sebenarnya juga tidak puas dengan hasil imbang yang terjadi pada laga tersebut.

"Saya tidak pernah puas dengan hasil imbang. Saya memakai celana (drawers), tapi saya tidak mau jika laga berakhir imbang (draw)," ucap Roy Jones dikutip SportFEAT dari BJPENN.

"Kami harus melakukan ini lagi, semua orang cinta Mike dan saya pun juga," ucapnya.

Baca Juga: Mohammad Ahsan Ungkap Satu Kunci Sederhana Tumbangkan Musuh Bebuyutan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya

Akan tetapi, Roy Jones Jr berkata demikian bukan berarti dia mantap melakukan rematch.

Petinju asal Amerika Serikat itu agaknya pikir-pikir lagi jika menyangkut duel ulang kembali melawan Si Leher Beton.

Pasalnya, juara dunia empat kali itu mengakui jika ada beberapa pukulan Mike Tyson yang sukses mendarat ke tubuhnya dan itu cukup membuatnya tersiksa.

Baca Juga: Begini Nasib Petinju yang Terakhir Kali Tumbangkan Mike Tyson 15 Tahun Lalu

"Tetapi masalahnya, rasanya tersiksa sekali menerima pukulan dari Mike," kata Jones.

"(Kalau mau duel ulang) saya akan berdiskusi dulu dengan keluarga saya. Lalu melihat bagaimana perasaan mereka tentang hal itu," kata dia lagi.

Baca Juga: Miris, Satu Pembalap Ini Didapuk Jadi Rider MotoGP Paling Apes Sepanjang Musim 2020

Salah satu pukulan Mike Tyson yang membuat Jones kapok jika mau duel ulang adalah bodyshot.

Bodyshot atau pukulan yang mengarah ke tubuh dari Tyson seakan masih terasa dan membuat nyalinya menciut jika harus ketemu Mike Tyson lagi.

"Bodyshot jadi senjata ampuh (menaklukkan lawan). Bodyshot itu membuat Anda benar-benar kelelahan, semua petinju pasti tahu itu dan saya pun tahu," ucap Jones.

"Saya pikir dengan tubuh six-pack itu sudah cukup membuat saya fit, tapi sepertinya saya salah, seharusnya saya butuh tubuh dengan 12-pack karena enam saja tidak cukup," tukasnya.

Kehebatan Mike Tyson di atas ring tinju memang seolah belum habis meski kini ia sudah berusia 54 tahun dan terakhir kali bertanding pada 2005 silam.

Beda halnya dengan Roy Jones yang tiga tahun lebih muda dari Tyson. Jones sendiri terakhir kali menjalani laga profesional apda 2017 sebelum akhirnya memutuskan pensiun.