Find Us On Social Media :

Jelang Debut di MotoGP 2021, Juara Dunia Moto2 Minta Wejangan Murid Valentino Rossi

Demi debut mulus di MotoGP 2021 mendatang, Enea Bastianini sampai minta wejangan Murid Valentino Rossi

Eks rider tim Italtrans itu memang tak salah meminta saran kepada murid Valentino Rossi tersebut.

Bagnaia dinilai telah berhasil menguasai motor Desmosedici, yang membuatnya dipromosikan di tim pabrikan Ducati.

Bastianini mengatakan bahwa Bagnaia meminta dirinya agar lebih membiasakan dalam hal pengereman.

Baca Juga: Valentino Rossi Bakal Ditempatkan di Sisi Kiri Paddock Petronas Yamaha pada MotoGP 2021

"Saya sudah berbicara dengan Pecco (panggilan akrab Francesco Bagnaia) untuk mendapat gambaran yang lebih jelas tentang situasi motor Ducati," ucap Bastianini, dikutip SportFeat.com dari GPone.

"Hal terberat yang dia katakan kepada saya adalah membiasakan diri dengan pengereman."

"Dia menambahkan bahwa jika saya mengendarai sampai 40 lap pada hari pertama, itu berlebihan, dan keesokan paginya saya tidak akan bisa bangun dari tempat tidur," tambah Bastianini.

Pada MotoGP 2021 mendatang, Enea Bastianini akan bertandem dengan Luca Marini.

Baca Juga: Adikku Ternyata Calon Istriku! Inilah Kisah Asmara Pembalap MotoGP asal Portugal yang Seperti Drama FTV