Alasan pertama adalah terkait prinsip Andrea Dovizioso. Sebelumnya, rider asal Italia itu sudah menolak tawaran Yamaha untuk jadi test rider tahun depan.
Dovizioso bilang bahwa ia masih ingin balapan sebagai pembalap reguler dengan proyek yang jelas.
"Saya menginginkan proyek yang memungkinkan saya bisa memperjuangkan gelar juara dunia," ujar Andrea Dovizioso kala itu, dikutip SportFEAT dari GPOne.
Alasan kedua adalah berkaitan dengan martabat Dovizioso.
Baca Juga: Bukan Marc Marquez, Inilah 2 Calon Pembalap Panutan Jika Valentino Rossi Pensiun
Sebagai pembalap yang masih berambisi mengejar gela rjuara dunia, rasanya sedikit memalukan jika Dovizioso hanya dipakai Repsol Honda sebagai pembalap cadangan.
Terlebih hanya tampil di empat seri saja.
Belum lagi, jika Marquez kembali, tentu akan jadi situasi yang kurang menyenangkan jika ia lantas harus kembali ditepikan.
Sampai saat ini Repsol Honda masih bungkam perihal siapa yang akan menggantikan Marquez pada MotoGP 2021.