Find Us On Social Media :

4 Pebulu Tangkis Indonesia yang Sukses Curi Perhatian Peraih Medali Emas Olimpiade Rio 2016

Ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, saat tampil dalam turnamen BWF World Tour Finals.

SportFEAT.COM - Eks ganda putri terbaik Jepang Ayaka Takahashi diam-diam menaruh perhatian kepada empat pebulu tangkis Indonesia.

Ayaka Takahashi merupakan salah satu pebulu tangkis ganda putri terbaik yang pernah dimiliki Jepang.

Bersama Misaki Matsumoto, Ayaka Takahashi telah memenangi banyak turnamen.

Yang paling diingat tentu keberhasilan Ayaka/Misaki memenangi medali emas Olimpiade 2016 Rio.

Baca Juga: Bangkit dari Tragedi Kecelakaan, Kento Momota Langsung Bernafsu Tarung dengan Pebulu Tangkis Top Dunia

Dibalik sosoknya yang kalem, Ayaka Takahashi ternyata memperhatikan kiprah para pebulu tangkis Indonesia.

Eks ganda putri terbaik dunia itu bahkan mengaku kesengsem dengan empat pebulu tangkis tanah air.

Lalu siapa saja keempat pebulu tangkis Indonesia yang beruntung tersebut?

Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan

Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan merupakan atlet paling senior di pelatnad PBSI.

Keduanya saat ini bahkan berstatus pasangan ganda putra terbaik kedua di dunia.

Di usia yang telah menginjak kepala tiga, Ahsan/Hendra masih menunjukkan performa yang konsisten.

Baca Juga: Raja Bulu Tangkis Dunia Comeback! Tak Sabar Lakoni Turnamen Resmi Perdana Pascakecelakaan

Hal inilah yang membuat Ayaka Takahashi kagum dengan pasangan peraih medali emas Kejuaraan Dunia 2019 tersebut.

Ayaka bahkan berharap The Daddies bisa memenangi medali emas Olimpiade 2020 Tokyo

“Saya sangat menghormati Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan karena mereka masih bermain di usia mereka sekarang ini," kata Ayaka.

"Saya ingin mereka memenangkan medali emas Olimpiade bersama,” tambahnya seperti dikutip dari Badminton Unlimited.

Kevin Sanjaya Sukamuljo

Kevin Sanjaya Sukamuljo bisa dikatakan sebagai salah satu pemain ganda terbaik di dunia saat ini.

Bersama Marcus Fernaldo Gideon, pemain kelahiran Banyuwangi ini menjadi pasangan ganda putra terbaik di dunia.

Penampilan Kevin memang menjadi salah satu yang sukses menarik pecinta bulu tangkis sekolong langit.

Baca Juga: Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia Putuskan Depak Tiga Pelatih, Ini Sebabnya9

Jebolan PB Djarum itu dikenal sebagai pemain yang atraktif dan piawai dalam membaca permainan lawan.

Intersep Kevin Sanjaya di depan net banyak dikatakan masih menjadi salah satu yang terbaik.

Bahkan seorang Ayaka Takahashi menilai Kevin Sanjaya merupakan pemain dengan bakat alami yang pernah dilahirkan.

"Tekniknya! Kevin satu-satunya yang memiliki teknik seperti itu,” ujar Ayaka Takahashi.

Greysia Polii

Satu-satunya atlet perempuan yang menarik perhatian Ayaka Takahashi.

Greysia Polii merupakan salah satu atlet perempuan paling senior di tubuh pelatnas PBSI.

Perempuan kelahiran Manado ini tercatat pernah beberapa kali berhadapan dengan Ayaka Takahashi.

Ayaka menyebut Greysia Polii merupakan ratu media sosial bagi para atlet bulu tangkis.

Baca Juga: Tunggal Putra Nomor 3 Dunia Anders Antonsen Positif COVID-19, Sempat Alami Gejala

Pemain berusia 30 tahun itu bahkan mengakui bahwa dirinya salah satu orang yang mengikuti media sosial Greysia Polii.

"Saya tidak terlalu tahu media sosial. Tapi saya rasa banyak dari luar jepang. Seperti Greysia Polii misalnya," ucap Ayaka.

"Saya mengikuti Polii dan Juhl. Media sosial memang sangat populer di Indonesia, jadi Polii mungkin salah satunya,”

“Saya melihatnya bermain gitar di media sosial. Saya berteman dengannya (di media sosial) juga. Jadi saya sering melihatnya seperti itu,” pungkasnya.