SportFEAT.COM - Bos Petronas Yamaha SRT Razlan Razali, berkomentar soal kepindahan Valentino Rossi ke timnya untuk MotoGP 2021.
Tim satelit Petronas Yamaha SRT bakal mempunyai komposisi pembalap baru untuk MotoGP 2021.
Rider kawakan Valentino Rossi bakal mengisi slot kosong yang ditinggalkan Fabio Quartararo.
Nantinya, sosok berjuluk The Doctor tersebut akan berduet dengan muridnya Franco Morbidelli.
Bos Petronas Yamaha Razlan Razali mengaku tak sabar bekerja sama dengan Valentino Rossi di musim depan.
Pria berpaspor Malaysia itu juga menyatakan Rossi membuat internal Petronas Yamaha sangat antusias.
"Dengan adanya Valentino Rossi di sini akan membuat atmosfer menjadi sangat berbeda," kata Razali dikutip dari GP One.
"Kami adalah keluarga sejati, dan merupakan satu tim di tiga ketegori (MotoGP, Moto2, dan Moto3), di mana kami saling mendukung secara lengkap," imbuhnya.
Razlan Razali pun berharap kerja sama timnya dan Rossi berdampak positif untuk kedua belah pihak.
"Saya berharap bisa belajar banyak hal darinya, dan pada waktu yang bersamaan saya yakin dia juga bisa belajar dari kami," ungkap Razlan.
"Saya pikir musim depan akan sangat menarik," ucapnya memungkasi.
Baca Juga: Bos Repsol Honda Sebut MotoGP 2020 Tak Pantas Diingat Karena Dua Hal