Find Us On Social Media :

Satu Pemain Terancam Gagal Ikut Pemusatan Latihan Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2021, Kenapa Nih?

Terlihat pemain muda asal Brasil, Diogo Santos, tengah ikut berlatih dengan Ryuji Utomo dalam latihan Persija Jakarta

SportFEAT.COM - Bek Persija Jakarta yang kini dipinjamkan ke Penang FA Ryuji Utomo, terancam tak bisa mengikuti pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia.

Shin Tae-yong telah mengumumkan 36 nama pemain timnas U-22 Indonesia untuj menjalani pemusatan latihan.

Pemusatan latihan ini digunakan sebagai persiapan guna menghadapi SEA Games 2021 yang berlangsung pada November di Vietnam.

Rencananya, pemusatan latihan Garuda Muda sendiri akan dimulai pada Minggu (20/12/2020) hingga Kamis (31/12/2020).

Baca Juga: Inilah Satu-satunya Pemain Liga 2 yang Dipanggil Pemusatan Latihan Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2021

Sayangnya pada pemusatan latihan kali ini, ada satu pemain yang terancam absen.

Ia adalah pemain Persija Jakarta yang kini dipinjamkan ke Penang FA, Ryuji Utomo.

Hal itu tak terlepas dari situasi yang tengah dihadapi Ryuji Utomo.

Pemain berdarah Jepang itu diketahui baru saja tiba di Malaysia pada 16 Desember lalu.