"Semua pemain kembalinya di timnas. Tentunya panggilan timnas ini pasti menjadi kabar bahagia dan kebanggaan bagi semua pemain, atau bahkan seluruh anak di Indonesia," kata Saddil.
"Kenapa? Karena ini adalah salah satu impian kami semua untuk bisa menjadi yang terbaik," imbuhnya seperti dikutip SportFeat.com dari Kompas.com.
Baca Juga: Shin Tae-yong Prioritaskan untuk Memperbaiki Satu Aspek Kelemahan Timnas U-19 Indonesia Ini
Lebih lanjut, mantan pemain Pahang FA ini membeberkan betapa pentingnya panggilan timnas.
Terlebih lagi jika melihat kondisi saat ini yakni belum ada kejelasaan terkait kelanjutan kompetisi Tanah Air.
Saddil menyebut hal ini membuat psikis dan fisik para pesepak bola seperti dirinya terganggu.
"Pemanggilan ini tentunya mengangkat mental lebih lagi agar membenah diri menjadi lebih baik ke depannya baik dari segi apa pun itu," ungkap Saddil.
Saddil Ramdani pun tak lupa mengucap syukur atas pemanggilan dirinya ke timnas U-22 Indonesia.