Find Us On Social Media :

Ini Rencana Baru Jorge Lorenzo Setelah Terdepak dari Yamaha

Jorge Lorenzo

Baca Juga: Cuma Dikasih Motor Lawas untuk Musim Balap MotoGP 2021, Begini Reaksi Murid Valentino Rossi

Dan dirinya berhasil menjadi juara keempat dalam ajang tersebut yang bernama The Masked Singer Spanyol.

Meski menuai hasil yang tak terlalu mengecewakan dalam ajang ini, Jorge Lorenzo rupanya tidak akan menekuni bidang tarik suara.

Lorenzo mengaku ia sudah punya rencana ke depannya saat ia benar-benar tak akan kembali ke lintasan balap lagi.

Baca Juga: Waduh, Mantan Juara Dunia MotoGP Menyesal Gara-gara Marc Marquez

Diakui oleh pemuda 33 tahun ini bahwa ia akan memilih pekerjaan sebagai komentator balapan atau jadi pembicara dan bercerita pengalaman balapannya.

"Akan menarik bagi saya untuk bertindak sebagai komentator TV untuk beberapa balapan," ujar Lonrenzo dilansir SportFEAT.COM dari Speedweek.

"Atau untuk menyampaikan pengalaman saya kepada pembalap muda berbakat untuk membantunya jadi juara," tambah Lorenzo.

Baca Juga: Ada yang Tak Senang Lihat Valentino Rossi Masih Balapan di Usia 41 Tahun

Meski sudah punya rencana ke depan, Lorenzo sendiri tidak ingin terburu-buru merealisasikan rencananya itu.

Diakui sang mantan pembalap, bahwa saat ini dirinya masih ingin menikmati masa pensiunnya dan melakukan sesuatu yang tidak bisa dilakukan sebelumnya.