Find Us On Social Media :

Meski Pemalu, Satu Pemain Ini Dipercaya Mikel Arteta Jadi Kapten Masa Depan Arsenal

Bek kiri Arsenal, Kieran Tierney, merayakan gol yang dicetak ke gawang West Bromwich Albion dalam laga Liga Inggris di Stadion The Hawthorns, Sabtu (2/1/2020).

SportFEAT.COM- Mikel Arteta punya satu nama yang menurutnya bakal layak jadi kapten masa depan Arsenal, meski puya sifat pemalu.

Arsenal dulu diketahui punya sosok kapten kharismatik dalam diri Tony Adams (1987-2002) kemudian sosok garang di lapangan seperti Patrick Vieira (2002-2005).

Namun selepas kedua sosok di atas pergi, tidak banyak pemain yang sanggup bertahan lebih lama dari dua tahun untuk menjadi kapten selain Cesc Fabregas.

Cesc Fabregas diketahui bertahan tiga musim di Arsenal menjadi kapten tim sejak tahun 2008 hingga tahun 2011.

 Baca Juga: Kembali Rebut Puncak Klasemen Liga Italia, AC Milan Hujan Rekor di Kandang Benevento

Bahkan pelatih Arsenal saat ini, Mikel Arteta hanya mampu bertahan dua tahun mengenakan ban kapten Meriam London (2014-2016).

Meski tak banyak pemain yang punya karakter sekuat Tony Adams dan Patrick Viera di lapangan, Mikel Arteta percaya satu nama ini punya karakter yang sesuai untuk jadi kapten Arsenal.

Pemain yang dimaksud Mikel Arteta ini adalah bek muda Skotlandia berusia 23 tahun, Kieran Tierney.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Juventus Tumbangkan Udinese, si Robot Kembali Catatkan Rekor Mentereng

Kieran Tierney dinilai Arteta cocok menjadi kapten Arsenal di masa depan karena sang pemain punya DNA yang sama dengan klub.

Selain itu Tierney dinilai sosok yang sopan dan menghormati seluruh orang di klub, meski sang pemain dikenal sebagai sosok yang pemalu.

"Saya pikir dia (Tierney) bisa (jadi kapten) karena dia memliki rasa hormat dan kekaguman dari seluruh staf dan pemain," ujar Arteta dilansir SportFEAT.COM dari Sky Sports.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Catatan Fantastis Lionel Messi Warnai Kemenangan Barcelona atas SD Huesca

"Dia memang seperti itu, dia melakukannya dengan cara yang alami, dia adalah anak yang sangat pemalu,"

"Tapi saya pikir dia mewakili semua nilai yang ingin kami pasang dan itu ada dalam DNA klub ini," tambahnya.

Arsenal sendiri saat ini dikapteni oleh penyerang asal Gabon Pierre-Emerick Aubameyang.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Chelsea Telan Pil Pahit di Kandang, sang Mantan Malah Bikin Rekor Spesial

Aubameyang sendiri menjadi kapten Arsenal pada bulan November 2019 menggantikan Granit Xhaka yang mengundurkan diri karena tak kuat ditekan para penggemar Arsenal.

Tercatat pemain asal Swiss ini hanya menjabat sebagai kapten Arsenal selama tiga bulan saja.

Terhitung sejak tanggal 27 September 2019 sampai degan 5 November 2019 lalu.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)