SportFEAT.COM- Valentino Rossi mengatakan dirinya sudah tidak sabar untuk segera memulai petualangan di MotoGP 2021 dengan Petronas Yamaha SRT.
Pembalap asal Italia Valentino Rossi diketahui pada tahun 2021 ini dirinya sudah mendapatkan tim baru untuk karier balapannya.
The Doctor yang sebelumnya berada di tim pabrikan Yamaha kini bergabung dengan tim satelit Petronas Yamaha.
Pembalap barusia 41 tahun ini mengisi posisi yang ditinggalkan oleh Fabio Quartararo yang pindah ke tim Monster Energy Yamaha.
Baca Juga: Bos Suzuki Tabuh Genderang Perang, Tantang Marc Marquez di MotoGP 2021
Baca Juga: Satu Bakat Alami Juara Dunia MotoGP 2020 yang Tak Banyak Diketahui
Baru-baru ini Valentino Rossi memperlihatkan penampakan pertama dirinya dengan seragam tim baru, Petronas Yamaha SRT.
Rossi mengaku dirinya amat senang bisa bergabng dengan tim Petronas Yamaha, karena sudah melihat aksi tim barunya di musim lalu.
"Selamat tahun baru semua! Senang bisa bergabung dengan tim Petronas untuk tahun 2021," ujar Rossi dilansir SportFEAT.COM dari Sky Sport Italy.
Baca Juga: Rossi Tak Masuk Radar, Ini 4 Pembalap yang Mengancam Kembalinya Marc Marquez di MotoGP
"Saya telah melihat apa yang berhasil dilakukan oleh tim ini dalam dua musim terakhir, jadi saya sangat bersemangat dan ingin melihat apa yang bisa kami lakukan bersama," tambahnya.
Valentino Rossi kemudian mengatakan kalau dirinya saat ini sudah tidak sabar untuk segera bekerja dengan rekan kerja barunya dan kembali tancap gas.
"Saya sudah tidak sabar untuk mulai bekerja dengan tim dan kembali ke jalur yang benar," ujar Rossi.
Baca Juga: Franco Morbidelli Jangan Sampai Ketularan Fabio Quartararo di MotoGP 2021
Valentino Rossi sendiri sejatinya sudah bisa menjajal motor barunya ini di bulan depan saat sesi tes di Sirkuit Sepang Malaysia.
Kompetisi MotoGP 2021 sendiri diketahui baru akan berlangsung pada bulan Maret mendatang tepatnya pafa tanggal 28 Maret 2021.
Seri pertama sendiri akan berlangsung di Qatar, tepatnya di Sirkuit Losail.