SportFEAT.COM - Honda kembali terancam bagai butiran debu lagi di MotoGP 2021 mengingat Marc Marquez absen hingga 6 bulan ke depan.
Kehadiran Marc Marquez di kubu Honda menjadi satu hal yang amat berperan penting dalam nasib tim.
Sejak naik ke kelas premier, Marc Marquez tak pernah absen menyumbang rentetan gela rjuara.
Total enam gelar juara dunia sudah ia dapatkan selama berseragam tim berlogo sayap tunggal itu.
Baca Juga: Inilah Skenario Akhir Karier Valentino Rossi di MotoGP
Artinya, sudah enam musim Marquez terus mendominasi MotoGP dan mengantarkan Repsol Honda jadi tim raksasa.
Namun begitu, kedigdayaan Honda perlahan menghilang seiring absennya Marquez pada musim 2020 lalu.
Sebagaimana diketahui, rider berjulukan The Baby Alien itu mengalami kecelakaan di seri perdana hingga harus absen selama 1 musim.
Tanpa Marc Marquez, Honda benar-benar kesulitan. Mereka terseok-seok di papan bawah klasemen baik klasemen juara dunia pembalap, tim maupun konstruktor.
Hasil buruk musim lalu sedikit terobati dengan keberhasilan Alex Marquez yang meraih 2 podium runner-up.
Namun, hal itu tetap tidak bisa menutupi bahwa Honda sangat tergantung pada Marc selama bertahun-tahun. Hal inilah yang ditekankan Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti.
Baca Juga: Kesalahan Memalukan Trent Alexander-Arnold Warnai Kekecewaan Liverpool yang Dipecundangi Southampton
Ciabatti bahkan memprediksi bahwa Honda bisa benar-benar hancur di MotoGP 2021 karena Marcuez masih absen.
"Ketika kita bicara tentang Marc Marquez, kita membicarakan seorang pembalap luar biasa," ucap Paolo Ciabatti dikutip SportFEAT dari GPOne.
"Saya tidak mau menyalahkan siapapun di Honda, tetapi jelas pada musim 2020 lalu menjadi bukti peran penting Marc (bagi Honda)."
"Ia telah membuat perbedaan besar bagi Honda selama bertahun-tahun. Marc sudah menjadi kunci tim panbrikan Honda selama 6-7 tahun terakhir, ujar Ciabatti lagi.
Marc Marquez menjalani operasi cedera yang dialaminya sampai 3 kali.
Ada temuan infeksi di lengannya sehingga ia semakin membutuhkan waktu lama untuk pulih dan diprediksi absen hingga setidaknya 6 bulan ke depan.
Ciabatti pun merasa jika hal itu berlanjut pada musim depan, Honda bisa semakin terpuruk.
Di MotoGP 2021, Repsol Honda sebenarnya akan kedatangan pembalap anyar dari KTM, Pol Espargaro.
Namun ia diprediksi butuh waktu untuk 'nyetel' mengendarai RC213V.