SportFEAT.COM - Kevin Schwantz selaku legenda MotoGP 2020 berikan peringatan untuk sosok yang akan mengisi jabatan Davide Brivio di Suzuki nanti.
Davide Brivio belum lama ini resmi meninggalkan tim Suzuki Ecstar yang berhasil ia bawa hingga menjadi juara dunia MotoGP 2020.
Tak lagi bersama Suzuki, Davide Brivio kini hijrah tinggalkan dunia MotoGP dan beralih ke dunia Formula 1.
Berada di Formula 1, Davide Brivio akan menduduki jabatan baru sebagai CEO dari tim Renault yang musim 2021 berganti nama menjadi Tim Alpine.
Baca Juga: Valentino Rossi Akhirnya Naik Podium Lagi, Finis Ketiga Naik Ferrari
Keputusan Brivio untuk pergi di saat timnya sedang dalam puncak karier menjadi perhatian banyak pihak tak terkecuali eks pembalap Suzuki Kevin Schawantz.
Kevin Schwantz mengaku dirinya paham apa yang diinginkan oleh Brivio di balik alasan kepindahannya ke Tim Alpine.
Menurut sang legenda MotoGP ini, Brivio telah banyak berjasa untuk Suzuki hingga puncaknya terjadi di musim lalu.
Baca Juga: Ducati Yakin Rengkuh GelarJuara Dunia di MotoGP 2021 Lewat Sosok Ini
"Saya memahami perubahan yang terjadi pada Davide (Brivio), Davide dan Roberto, mereka datang dan melakukan pekerjaan dengan hebat," ujar Schwantz dilansir SportFEAT.COM dari Motosan.es.
"Mereka berhasil membawa Suzuki ke level tertinggi, ke puncak MotoGP, saya pikir akan sulit untuk menggantikan mereka, karena mereka berhasil melakukannya dengan sangat baik,"
"Mereka telah membawa dua pembalap hebat dan mereka telah banyak membantu orang-orang di Jepang," tambanhanya.
Baca Juga: Valentino Rossi Bukan Tandingan Lagi di MotoGP 2021
Kevin Schwantz sendiri tidak tahu dengan pasti siapa yang akan menjadi pengganti yang ideal bagi Davide Brivio ke depannya.
"Saya tidak tahu siapa yang akan datang berikutnya, ini pasti akan menjadi pekerjaan besar," ujar Schwantz.
"Siapa pun yang sampai di sini, saya hanya mendoakannnya dan saya berharap Suzuki segera mengetahui siapa yang akan memimpin tim sekarang," tambahnya.
Baca Juga: Jadi Anggota Keluarga Baru KTM, Danilo Petrucci Sampaikan Satu Ambisi Besarnya
Schwantz juga berikan peringatan bagi siapa saja yang nanti akan menggantikan posisi dari Brivio di Suzuki.
Bahwa nantinya orang tersebut akan dihadapkan dengan banyak tantangan besar di dalam tim.
"Siapa pun yang menggantikan Brivio akan dipastikan menghadapi tantangan yang besar di hadapannya," ujar Schwantz.
Baca Juga: Termasuk 3 Debutan, Ada 6 Pembalap yang Patut Diwaspadai di MotoGP 2021
"Ini tidak akan menjadi posisi yang mudah untuk diwariskan, saya yakin ada banyak orang yang ingin menjadi pengganti di Suzuki musim depan,"
"Mungkin Suzuki akan mencoba mempertahankan sebagian besar staf yang dimilikinya sekarang," tutupnya.