Find Us On Social Media :

Yonex Thailand Open 2021 - 2 Faktor Kunci di Balik Kesuksesan Praven/Melati Melesat ke Semifinal

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, melakukan tos di sela pertandingan perempat final Thailand Open I 2021 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (15/1/2021).

SportFEAT.COM - Ganda campuran terbaik Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, membeberkan rahasia mengalahkan Mathias Christiansen/Alexandra Boje.

Hasil apik didapatkan pasangan ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kala berjumpa Mathias Christiansen/Alexandra Boje di babak perempat final Yonex Thailand Open 2021.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Jumat (15/1/2021), Praveen/Melati menang dalam straight game alias dua gim langsung dengan skor 21-19, 22-20.

Meski laga itu dimenangi dua gim saja dan cuma berdurasi 39 menit, permainan Praveen/Melati hari ini sempat mengkhawatirkan.

Baca Juga: Hasil Yonex Thailand Open 2021 - Lewat 3 Gim Dramatis, Leo/Daniel Sukses Melangkah ke Semifinal

Sejak gim pertama dimulai, mereka silih berganti melakukan unforced error.

Hal tersebut bahkan terus berulang dari gim pertama, interval, gim kedua dan interval kedua.

Praveen/Melati bahkan harus tertinggal dulu di awal gim. Mereka sempat berbalik unggul jauh.

Namun setiap unggul dengan margin lebar, lagi-lagi pukulan mereka dihujani banjir eror yang membuat wakil Denmark mampu menyamakan kedudukan.

Tak heran jika skor ketat menjadi akhir dari hasil mereka hari ini.

Disinggung mengenai performanya melawan pasangan Denmark, Praveen/Melati angkat suara.

Pasangan ranking tiga dunia itu mengaku senang bisa memenangi duel melawan Mathias/Alexandra dua gim langsung.

Baca Juga: Hasil Yonex Thailand Open 2021 - Anthony Sinisuka Ginting Diseret Kakinya Bermain 3 Gim untuk Lolos ke Semifinal

"Kami senang berada di babak semifinal! Kami tetap tenang dan terus berjuang untuk kemenangan hari ini," kata Melati, dikutip dari BWF.

“Poin kami datang dari tembakan kecil yang dilakukan dari depan dan melawan pemain putri. Ada saat-saat ketika kami sedang memimpin tapi entah mengapa kami terus kehilangan poin tersebut," tambahnya.

Perempuan berusia 26 tahun itu lantas membeberkan kunci bisa membalikkan keadaan yakni dengan tetap tenang dan fokus.

"Dari situ, kami mencoba untuk tetap tenang dan fokus pada setiap poin dan terus mencari. Itu," ungkap Melati lagi.

"Kami dalam kondisi prima tapi kami akan terus mempertahankannya, makan dan tidur nyenyak. Kami juga akan mengawasi performa lawan kami," timpalnya.

Baca Juga: Yonex Thailand Open 2021 - Servis Praveen/Melati Bikin Frustrasi Ganda Campuran Denmark

Senada dengan rekan setimnya, Praveen Jordan menyebut komunikasi dan fokus merupakan senjata keberhasilan memenangkan pertandingan.

"Kami tahu Denmark memiliki kualitas hebat dalam permainan mereka, jadi kami bersiap sejak awal. Ketika kami melihat skornya, itu sangat dekat. Kami sudah siap sejak awal," ujar Praveen.

"Untuk mewujudkan kemenangan hari ini, kami menjaga komunikasi dan fokus di lapangan. Kami sangat, sangat bahagia,"

Baca Juga: Yonex Thailand Open 2021 - Si Bocah Ajaib Itu Tak Berdaya di Hadapan Anthony Ginting

"Kami akan mempersiapkan diri untuk besok dan kami tahu bahwa kami menghadapi lawan tangguh di semifinal," pungkasnya.

Meski menang, performa hari ini jelas akan menjadi evaluasi besar bagi mereka.

Pasalnya, di babak semifinal besok, Praveen/Melati akan kembali menemui wakil Eropa.

Mereka akan menunggu pemenang antara Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis) atau Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman).