Find Us On Social Media :

Yonex Thailand Open 2021 - Bungkam Ganda Putra Terbaik Inggris, Begini Perasaan Leo/Daniel

Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin, pada babak perempat final Thailand Open I 2021, Jumat (15/1/2021)

SportFEAT.com - Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, menceritakan pengalaman mengalahkan Marcus Ellis/Chris Langridge di Yonex Thailand Open 2021.

Hasil manis diperoleh pasangan ganda putra masa depan Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di perempatfinal Yonex Thailand Open 2021.

Menghadapi pasangan Inggris Marcus Ellis/Chris Langridge di Impact Arena, Bangkok, Jumat (15/1/2021), Leo/Daniel menang tiga game dengan skor 12-21, 21-14, dan 21-15.

Sempat tertinggal di set pertama, Leo/Daniel mengejutkan Ellis/Langridge dua gim selanjutnya.

Baca Juga: Hasil Yonex Thailand Open 2021 - 2 Faktor Kunci di Balik Kesuksesan Praven/Melati Melesat ke Semifinal

Kemenangan Leo/Daniel ini menjadi pengalaman pertama lolos ke babak semi final bagi di kancah BWF World Tour Finals super 1000.

Pasangan muda Tanah Air itu pun mengaku senang bisa menembus babak semifinal Yonex Thaiand Open 2021.

"Kami tidak pernah membayangkan kami akan sampai sejauh ini. Wow! " ucap Daniel Marthin, dikutip SportFeat.com dari BWF.

"Dalam pertandingan [Ellis / Langridge] mengalami masalah dengan penundaan kami,"

"Tetapi saya merasa mereka juga yang menunda, kemudian kami tidak dapat menerima servis," ujarnya menambahkan.

Berbeda Daniel Marthin, Leo Rolly Carnando mengaku tak ingin berharap banyak meski sukses melaju ke babak semifinal.

Leo Rolly Carnando menegaskan hanya ingin berusaha memberikan penampilan terbaik di setiap pertandingan.

Baca Juga: Hasil Yonex Thailand Open 2021 - Anthony Ginting Dipaksa Lakoni 3 Gim demi Tiket Semifinal

"Saya tidak ingin memiliki mimpi besar di sini karena jika saya melakukannya, maka saya akan menempatkan diri saya pada posisi di mana," ucap Leo.

"Jika itu tidak terjadi, saya akan sangat kecewa. Jadi saya hanya mengambil langkah demi langkah. langkah," tuturnya memungkasi.