Di gim kedua, Phetpradab berubah lebih agresif. Ia menerapkan permainan cepat dan sering beradu drive.
Permainan cepat ini justru memancing Shesar melakukan lebih banyak kesalahan. Shesar tertinggal 1-5.
Shesar memancing Phetpradab ke sudut-sudut lapangan, kemudian mmebrikan chop halus dan membuat wakil Thailand itu mati kutu.
Shesar mampu berbalik unggul 6-5.
Baca Juga: Ini Jadwal Toyota Thailand Open 2021, Indonesia Punya 15 Wakil di 5 Kategori
Kedua pemain terus berusaha saling mengejar poin hingga kedudukan 13-12.
Sejak poin ini, Shesar semakin berusaha menekan lawan dan terus mendominasi permainan hingga unggul 19-12.
Tak mau menyiakan kesempatan, Shesar tampil lebih tenang namun tetap agresif dan akhirnya berhasil memastikan kemenangan di gim kedua dengan skor 21-13.