Find Us On Social Media :

Tak Hanya Kalah dan Cedera Selama 6 Bulan, Conor McGregor Harus Menerima Nasib Sial Ini

Dustin Poirier dan Conor McGregor saat akan mulai bertarung di Fight Islands pada Minggu (24/1/2021)

SportFEAT.com – Usai menderita kekalahan dan cedera selama dari Dustin Poirier, nasib sial kembali menghampiri Conor McGregor.

Conor McGregor harus bertekuk lutut usai dikalahkan Dustin Poirier di ronde kedua, pada laga yang digelar di Fight Island, Abu Dhabi pada Minggu (24/1/2021).

Dengan kekalahan tersebut McGregor kini menderita dua kekalahan dalam tiga pertarungan terakhirnya.

McGregor menderita kekalahan kedua dalam tiga pertarungan terakhirnya, sehingga ia memiliki rekor 3 kali menang dan 3 kali kalah dalam enam pertandingan terakhirnya. 

Hasil tersebut membuat petarung Irlandia ini berada di peringkat keenam dalam peringkat ringan UFC terbaru.

Baca Juga: Bukan Khabib Nurmagomedov, Conor McGregor Kantongi 3 Nama Kandidat Lawan Usai Kalah dari Dustin Poirier

Mantan juara dunia dua kelas itu menderita kekalahan mengejutkan dari Dustin Porier dalam pertandingan ulang mereka di Abu Dhabi akhir pekan lalu.

Kini McGregor telah mengoleksi 9 kali kemenangan dan 3 kali kalah di UFC secara keseluruhan.

Sebelum melawan Dustin Poirier, McGregor berada di peringkat No. 4 di kelas ringan di belakang Justin Gaethje, Poirier dan Charles Oliviera.

Tetapi sekarang telah merosot 2 peringkat, di bawah Tony Ferguson dan Michael Chandler.