Gim kedua, The Daddies tertinggal lebih dulu dengan skor 2-1.
Smes keras Soh Wooi Yik tersangkut di bibir net, skor menjadi 3-3 sama kuat.
Kali ini giliran Ahsan yang melakukan smes keras, The Daddies berbalik unggul 7-4
Drive yang dilakukan Mohammad Ahsan mampu mengamankan interval kedua dengan 11-10.
Baca Juga: BWF World Tour Finals - Kans Terakhir Praveen/Melati Taklukkan Duet Kidal Korea Selatan
Setelah jeda interval kedua, Ahsan/Hendra melesat jauh meninggalkan pasangan Malaysia dengan skor 17-13.
Ahsan dengan cepat memotong bola di depan net, The Daddies mendapat game point 20-16.
Ganda putra Indonesia merebut gim kedua dengan 21-17, dan memaksa permainan berlanjut ke gim ketiga.
Di gim penentuan ini kedua pasangan saling serang habis-habisan, skor sama kuat 2-2.
Baca Juga: BWF World Tour Finals - Ganda Putra Korsel Sasar Kelemahan Ahsan/Hendra
Smes kencang Ahsan tak mampu dibendung, The Daddies unggul 9-7.
Ahsan/Hendra pun mampu merebut interval ketiga dengan skor 11-8.
Setelah interval ketiga, The Daddies mencetak poin beruntun hingga unggul 16-9.
Smes keras yang dilakukan Ahsan mengakhiri gim ketiga dengan 21-11,sekaligus meraih kemenangan untuk pasangan ganda putra Indonesia.
Berikut klasemen akhir Grup B Ganda Putra di BWF World Tour Finals 2020.
Pemain | Game Different | Poin Different |
Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae | 4-3 | 134-125 |
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan | 4-4 | 152-147 |
Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov | 4-4 | 146-151 |
Aaron Chia/Soh Wooi Yik | 4-4 | 126-135 |
* keterangan: biru = lolos semifinal, merah = tersingkir