Find Us On Social Media :

Stefano Lilipaly Absen Latihan Persiapan Piala AFC 2021 Bersama Bali United, Tanda Susul Asnawi?

Pemain Bali United, Stefano Lilipaly absen dalam latihan persiapan Piala AFC 2021.

SportFEAT.com – Bali United menggelar latihan persiapan Piala AFC 2021, Stefano Lilipaly tampak absen dalam latihan.

Bali United mulai menggelar latihan persiapan Piala AFC 2021 sejak (8/2/2021), namun dalam dua hari latihan Stefano Lilipaly masih tak tampak latihan.

Tak hanya Fano, beberapa pemain Bali United  juga masih belum bergabung seperti Fadil Sausu, Willian Pachecho, Gunawan Dwi Cahyu, dan Leonard Tupamahu.

Bali United juga kehilangan Nadeo Argawinata,Irfan Jauhari, Kadek Agung, dan  Sidik Saimima yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti TC timnas Indonesia untuk SEA Games 2021.

Keseluruhan pemain absen dengan alasan pribadi ketika izin ke jajaran tim pelatih Bali United.

Baca Juga: Alasan di Balik Pemanggilan 8 Pemain Timnas U-19 Indonesia untuk SEA Games 2021

Ketidakhadiran Lilipaly dalam beberapa agenda latihan bersama tim Bali United membuat masa depannya diragukan.

Tentu membuat berbagai spekulasi yang mengaitkan hengkangnya pemain yang memiliki darah Belanda ini semakin menguat.

Apalagi berhembus kabar bahwa Fano  akan hengkang ke Liga Korea Selatan.

Gabriel Budi sang agen pemain, mungkin saja bisa membantu Lilipaly menyusul Asnawi Mangkualam Bahar ke Korea Selatan.

Apalagi kompetisi Liga 1 2021 belum muncul pertanda bergulir, membuat para pemain memutuskan berkarier di luar negeri.

Pelatih Bali United, Stefano Cuggura memberi informasi terhadap masa depan pemain naturalisasi timnas Indonesia Stefano Lilipaly.

Baca Juga: Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Siap Hengkang ke Korea Selatan, Susul Asnawi?

Teco hanya mampu mengucapkan terima kasih atas kontribusi yang telah diberikan Lilipaly kepada Bali United.

"Lilipaly atau pemain lain yang sudah bekerjasama dengan kita dari tahun kemarin, kita cuma bisa bilang terima kasih sudah kerjasama yang bagus," ungkap Teco dilansir SportFEAt.com dari Tribun Bali.

"Kita respect, saya tidak ingin komentar banyak soal individu pemain karena dia tidak ada disini, tidak terlalu fair."

Teco juga tidak menjelaskan apakah Stefano Lilipaly akan menjadi bagian dari skuad Bali United untuk Piala AFC 2021, maupun Liga 1 2021.

Tak hanya Lilipaly saja, Teco juga tidak mau memberikan penjelasan lebih lanjut terkait pemain lain yang belum bergabung dalam sesi latihan tim.

Baca Juga: Satu Pemain Timnas U-22 Indonesia Dipastikan Absen pada TC SEA Games 2021 Gegara Tes TNI AU, Ini Penggantinya

Selain itu, mantan pelatih Persija ini juga enggan memberi komentar untuk pemain yang tak hadir dalam sesi latihan Bali United.

"Lilipaly, pemain yang tidak ada di sini. Lebih bagus, saya tidak komentar banyak dengan pemain yang tidak ada di latihan," tambah Teco.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)