Find Us On Social Media :

Kantongi Lisensi Kepelatihan, Pemain Gaek Bali United Ingin Gantikan Shin Tae-yong?

Bek Bali United, Leonard Tupamahu berkeinginan untuk menjadi pelatih timnas Indonesia.

SportFEAT.com – Pemain Bali United Leonard Tupamahu saat ini tengah menjalani kursus untuk mendapatkan lisensi kepelatihan.

Pemain gaek Bali United, Leonard Tupamahu terlihat absen dalam latihan persiapan Piala AFC 2021 bersama Bali United,

Ternyata Leo sedang mengikuti kursus lisensi pelatih B AFC di Batu Malang.

Bek tengah Bali United itu telah mengikuti kursus sejak 5 Februari lalu dan direncanakan selesai pada 19 Februari 2021.

Leo kini masih dipercaya Stefano Cugurra untuk mengawal jantung pertahanan Bali United meski ia berusia 36 tahun.

Baca Juga: Punya Modal Ini, Timnas Indonesia Optimis Rebut Gelar SEA Games 2021

Mencari lisensi kepelatihan ini merupakan bagian dari rencana masa depannya yang ingin pensiun pada usia 40 tahun nanti.

Selama mengikuti pelatihan, Leo mengaku sulit untuk membagi waktu untuk latihan mandiri.

"Mau jaga kondisi susah, tapi saya bersyukur karena kebetulan di pelatihan lisensi B ini kita kursus sekalian ada materi praktek juga," ungkap Leo dilansir SportFEAT.com dari Tribun Bali.

Dalam kursus ini, Leo dipimpin instruktur Hanafing dan mantan asisten pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl, yakni Wolfgang Pikal.

Setelah mendapatkan lisensi pelatih, Leo mengaku ingin menjadi pelatih sepak bola.

Tak hanya itu, Leo siap meniti karier pelatih dari awal seperti melatih youth Bali United.

Baca Juga: Tak Ikut Persiapan Piala AFC 2021, Pemain Bali United Ini Malah Senang

Ia juga memiliki keingan menjadi asisten pelatih senior di Bali United.

"Kalau soal melatih dimana saja saya mulai entah di youth atau jadi asisten pelatih senior saya siap buat jalanin sebaik baiknya," tambah Leo.

Mantan pemain Persija ini ingin menjadi pelatih timnas Indonesia yang saat ini masih dilatih Shin Tae-yong.

"Yang pasti mau jadi pelatih terbaik di indonesia dan jadi pelatih Timnas," tukasnya.

Setelah menjalani kursus kepelatihan, Leo akan kembali latihan bersama Bali United.

Leonard Tupamahu akan berlatih memperbaiki fisik yang menurun akibat tak adanya kompetisi Liga 1.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)