Find Us On Social Media :

Leo/Daniel Penasaran Tantang Penghuni 6 Besar Ganda Putra Dunia

Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, tampil pada babak kualifikasi Thailand Masters 2020 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Selasa (21/1/2020).

SportFEAT.com - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berharap bisa segera bertemu dan menghadapi 4 pasangan ganda putra terbaik dunia, termasuk Marcus/Kevin hingga Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Penampilan apik Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sepanjang turnamen leg Asia di Thailand, pada Januari 2021 lalu membuat mereka semakin tertantang.

Sebelumnya, pasangan ganda putra Indonesia yang kini bercokol di peringkat 35 dunia itu membuat kejutan besar dalam gelaran turnamen yang bergulir di Impact Arena, Bangkok.

Leo/Daniel yang berangkat dari statsu reserved list dan tidak diunggulkan sama sekali, justru mampu melesat ke semifinal Yonex Thailand Open.

Baca Juga: Ganda Putra Terbaik Malaysia Gagal Ketemu Marcus/Kevin di All England Open 2021

Perjalanan mereka menuju babak 4 besar turnamen berlevel Super 1000 itu pun juga diraih dengan fantasis.

Leo/Daniel menumbangkan sejumlah nama ganda putra unggulan dan senior diantaranya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Marcus Ellis/Chris Langridge asal Inggris.

Meskipun berhasil menggemparkan sektor ganda putra dunia, di usia mereka yang masih sama-sama 19 tahun itu, Leo/Daniel tidak berpuas diri.