SportFEAT.COM - Ibunda Valentino Rossi, Stefania Palma, merasa iba melihat kondisi Marc Marquez yang mengalami cedera panjang.
Marc Marquez diketahui absen selama semusim penuh pada MotoGP 2020 lalu.
Pembalap Repsol Honda itu terpaksa menepi lantaran mengalami cedera patah tulang lengan humerus kanan.
Baca Juga: Kebenaran Insiden Sepang Clash 2015 Rossi-Marquez Baru Bisa Terbongkar Jika Hal Ini Terjadi
Marquez mendapatkan cedera tersebut kala menggeber motor RC213V di Sirkuit Jerez dalam MotoGP Spanyol yang berlangsung Maret 2020.
Akibat cedera patah tulang lengan humerus kanan, rider berjuluk The Baby Alien tersebut harus tiga kali naik meja operasi.
Tak hanya itu, Marc Marquez terpaksa menyerahkan gelar juara dunia kepada rider Suzuki Ecstar, Joan Mir.
Kondisi memprihatinkan yang dialami Marc Marquez membuat beberapa pihak merasa iba.
Salah satu yang terang-terangan menyampaikan simpati adalah ibunda Valentino Rossi, Stefania Palma.
"Apa yang bisa saya katakan; seorang pembalap adalah pria terbaik dan terpenting," kata Palma, dikutip SportFeat.com dari Speedweek.
"Saya turut sedih untuk Marquez, meskipun dia bukan anak saya. Saya menderita untuknya ketika dia (gagal) comeback setelah operasi,” tambah dia.
Baca Juga: Maverick Vinales Masih Gelisah Yamaha Kumat Lagi di MotoGP 2021
Kendati demikian, wanita asal Italia itu mengaku salut melihat perjuangan Marquez untuk sembuh.
“Sungguh mengesankan melihatnya setelah itu (kembali balapan setelah operasi beberapa hari), hanya seminggu di atas motor lagi," ucap Palma.
Stefania Palma juga mengatakan bahwa kecelakaan merupakan suatu hal yang tak dapat dihindari oleh setiap pembalap.
"Kecelakaan adalah bagian dari balapan, tapi apa yang dia lakukan setelah tujuh hari membuat saya terkesan," tutur Palma lagi.
"Luca Marini Persis seperti yang dilakukan Jorge Lorenzo saat di Assen,” pungkas perempuan yang juga ibu dari Luca Marini tersebut.
Terlepas dari itu, Repsol Honda menginformasikan bahwa Marc Marquez terus menunjukkan progres positif terkait pemulihan cedera.
Pabrikan bersayap satu itu pun berharap bahwa Marc Marquez bisa ikut ambil bagian di seri pembuka MotoGP Qatar 2021.
Ajang MotoGP Qatar 2021 sendiri akan berlangsung di Sirkuit Losail pada pertengahan Maret mendatang.