SportFEAT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, belum tahun kapan dirinya akan kembali ke lintasan usai mengalami cedera panjang.
Marc Marquez diketahui telah menepi dari lintasan balap selama kurang lebih hampir delapan bulan.
Hal itu tak terlepas dari cedera yang dialaminya kala menggeber motor RC213V di seri pembuka MotoGP Spanyol 2020 pada Juli tahun lalu.
Baca Juga: Fabio Quartararo Bikin Nazar Jika Jadi Juara Dunia MotoGP 2021
Marc Marquez mengalami cedera patah tulang lengan humerus kanan dan sempat naik meja operasi selama tiga kali.
Operasi terakhir rider berjuluk The Baby Alien itu dilakukan pada Desember 2020 setelah terjadi infeksi.
Kini Marc Marquez tengah disibukkan dengan pemulihan cederanya dan diharapkan bisa tampil di MotoGP 2021.
Di saat fokus dengan pemulihan cedera, Marquez mengejutkan publik dengan ambil bagian dalam peluncuran livery motor Repsol Honda.