SportFEAT.com - Berhasil selamat dari maut, Kento Momota kini mencetak rekor masuk nominasi Laureus World Sports Awards.
Pebulu tangkis asal Jepang, Kento Momota masuk dalam nominasi Laureus World Sports Awards.
Laureus World Sports Awards merupakan penghargaan bergengsi bagi atlet olahraga.
Jika di industri film penghargaan tertinggi adalah Piala Oscar, maka Piala Laureus adalah versi tertinggi di dunia olahraga.
Setelah melewati tahun yang penuh tantangan akibat pandemi Covid-19, Laureus menghormati pria dan wanita yang berusaha keras untuk kembali ke olahraga.
Baca Juga: Catut Masalah Mental, Bekas Raja Bulu Tangkis Dunia Dibikin Girang oleh Lee Zii Jia
Penghargaan Laureus akan diumumkan pada bulan Mei 2021 secara virtual.
Kento Momota masuk ke dalam kategori Comeback of The Year 2021.
Kategori ini merupakan sebuah kategori seorang atlet olahraga yang mampu tampil kembali di lapangan usai mengalami suatu masalah, maupun keterpurukan.