Find Us On Social Media :

Kalau Mau Maju, UFC Harus Segera 'Lupakan' Khabib Nurmagomedov

Petarung kelas ringan, Khabib Nurmagomedov, merayakan kemenangan atas Justin Gaethje pada UFC 254 di Fight Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, 24 Oktober 2020.

SportFEAT.com - UFC harus segera melepas dan merelakan Khabib Nurmagomedov pensiun jika ingin divisi kelas ringan bertambah maju.

UFC masih terus menyiratkan keinginan mereka untuk merayu Khabib Nurmagomedov coemback ke oktagon.

Sejak Khabib Nurmagomedov memutuskan pensiun pada Oktober 2020 lalu, Presiden UFC, Dana White memang tiada hentinya mencari cara agar membuat The Eagle balik bertarung.

Khabib Nurmagomedov sendiri sudah menyatakan pensiun tepat setelah ia memenangi duel atas Justin Gaethje di UFC 254.

Baca Juga: Demi Kembalikan Martabat di UFC Tony Ferguson Sampai Panggil Pelatih Manny Pacquiao

Alasan utama Khabib pensiun adalah karena ia telah berjanji kepada sang ibunda untuk berhenti bertarung sejak ayahnya meninggal dunia.

Namun, Dana White sendiri tak menyerah menggoda Khabib kembali.

Berbagai cara dan intrik dilakukan White, salah satunya mengadakan pertemuan dengan Khabib beberapa waktu lalu di Abu Dhabi.