SportFEAT.com - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari jadi harapan satu-satunya ganda campuran Indonesia di Swiss Open 2021 setelah Hafiz/Gloria kandas, misi berat sudah menanti mereka.
Indonesia harus menelan pil pahit di hari perdana Swiss Open 2021 karena gadna campuran yang paling diunggulkan, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja justru langsung kandas di babak pertama.
Haifz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang menyandang status unggulan kedua di Swiss Open 2021 itu kalah dari pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa.
Kekalahan Hafiz/Gloria pun terjadi dalam waktu yang cukup cepat dan dengan skor yang cukup telak.
Baca Juga: Jadwal Swiss Open 2021 - Leo/Daniel Tanding Malam Ini! 5 Wakil Indonesia Berebut Tiket Babak Kedua
Ganda campuran Indonesia yang berperingkat 8 dunia itu takluk dalam 2 gim langsung denngan skor 18-21. 10-21, dalam tempo 38 menit.
Hasil ini jelas menjadi sinyal buruk bagi duet Hafiz/Gloria.
Sebab kekalahan kali ini merupakan kekalahan kedua secara beruntun dari Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa yang sebenarnya memiliki peringkat di bawah mereka, yakni 19 dunia.
Sebelumnya. Haifz/Gloria juga takluk di tangan wakil India itu tatkala tampil di Yonex Thailand Open 2021, Januari lalu.
Hanya saja, saat itu Hafiz/Gloria mampu lebih fight karena kalah melalui rubber game nan alot, 11-21, 29-27, 16-21.
Baca Juga: Hasil Lengkap Swiss Open 2021 - Hafiz/Gloria Langsung Kandas, Target PBSI Buyar Seketika
Dengan kekalahan Hafiz/Gloria, sekotr ganda campuran Indonesia semakin minim wakli di Swiss Open 2021.
Dari 3 wakil yang bertanding dinihari tadi, hanya Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang lolos ke babak kedua.
Rinov/Pitha berhasil mengalahkan wakil Belanda, Ties Van Der Lecq/Debora Jille (21-13, 21-15).
Baca Juga: Swiss Open 2021 - Satu Beban Berat Ganda Putra Leo/Daniel Berkurang
Sedangkan satu wakil lainnya Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso juga harus tersingkir usai kalahd ari unggulan kelima asal Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.
Artinya, Rinov/Pitha kini menjadi tumpuan satu-satunya Indonesia di ganda campuran.
Mereka pun kini akan mengemban misi yang cukup berat di babak kedua.
Pasalnya, lawan yang akan dihadapi Rinov/Pitha di fase 16 besar esok adalah Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa, yang telah mengandaskan Hafiz/Gloria.
Di atas kertas, Rankireddy/Ponnappa lebih diunggulkan karena Rinov/Pitha berada di peringkat 22 dunia atau 3 setrip di bawah wakil India tersebut.
Kedua pasangan belum pernah saling bertemu.
Namun, menilik performa Rankireddy/Ponnappa yang tengah menanjak, Rinov/Pitha tentu wajib mewaspadai permainan calon lawan mereka itu.
Apalagi, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa tampil bersinar di Toyota Thailand Open 2021 lalu hingga melesat ke perempat final dan mengalahkan pasangan sekelas Chan Peng Soon/Goh Liu Ying asal Malaysia.
Rinov/Pitha kan menghadapi Rankireddy/Ponnappa di babak kedua Swiss Open 2021 pada Kamis (4/3/2021).