Find Us On Social Media :

Sudah Mengakar, Pelatih Bongkar Kelemahan Besar Hafiz/Gloria yang Sering Jadi Bulan-bulanan Lawan

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja saat tampil di babak semifinal Thailand Masters 2020, di Indoor Stadium Huamark, Thailand, Sabtu (25/1/2020).

Pukulan mereka sering tanggung, salah membuang bola dan malah jadi sasaran empuk smes lawan.

Entah apa yang keliru dalam perpaduan duet Hafiz dan Gloria.

Namun yang jelas, Nova menilai bahwa Hafiz/Gloria tidak berani mengubah kelemahan mereka itu.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2021 - Cuma 38 Menit, Rinov/Pitha Bikin Ganda Campuran Indonesia Merana

"Mereka cenderung bermain dengan pola yang membuat musuh lebih enak untuk mendapat poin," kata Nova.

"Permainan mereka terlalu gampang diantisipasi lawan dan mereka tidak berani berubah," kata Nova.

Setelah gagal total di Swiss Open 2021, PBSI masih belum memutuskan akan mengirim Hafiz/Gloria ke turnamen mana lagi.

Di All England Open 2021, mereka dipastikan tidak ikut tampil. Di turnamen BWF Super 1000 itu, PBSI hanya akan menurunkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)