Find Us On Social Media :

Presiden UFC Masih 'Batu' Soal Pensiun Khabib Nurmagomedov, Sebut Tak Ada Warisan Sabuk Juara

Presiden UFC, Dana White masih batu soal pensiunnya Khabib Nurmagomedov, sebut tak ada warisan gelar juara.

 

SportFEAT.com - Presiden UFC masih 'batu' soal pensiunnya Khabib Nurmagomedov, sebut tak ada warisan sabuk juara yang diperebutkan petarung kelas ringan.

Presiden UFC Dana White akan melakukan pertemuan dengan juara kelas ringan UFC Khabib Nurmagomedov.

White dan Khabib akan melakukan pertemuan sebelum pertarungan UFC 259,  di Las Vegas.

The Eagle berada di Las Vegas untuk mendukung Islam Makhachev yang akan bertarung melawan Drew Dober.

Presiden UFC itu masih batu, dan terus membujuk Khabib agar kembali ke arena oktagon.

Baca Juga: Bikin Khabib Nurmagomedov Keok, Islam Makhachev Rebut Sabuk Kelas Ringan UFC

Bagi White, divisi kelas ringan tidak tertahan oleh keputusan pensiun Khabib yang membuat petarung Dagestan itu tetap sebagai juara UFC.

White yang hadir dalam konferensi pers pra-pertarungan UFC 259 yang diadakan Kamis di UFC Apex, mengatakan akan bertemu Khabib pada hari Sabtu atau Minggu.

“Kami akan makan malam pada hari Sabtu atau Minggu dan hanya berbicara," ungkap Dana White dilansir SportFEAT.com dari mmajunkie.

Sampai saat ini, Khabib masih belum menyerahkan sabuk gelar juara kelas ringan kepada White.

Presiden UFC itu malah ingin mengatur pertarungan di peringkat 10 besar, meskipun tak ada gelar juara yang diperebutkan.

“Saya pikir banyak dari pertarungan yang harus dimainkan di divisi itu. Dari peringkat 9 hingga 1, mereka akan memberikan pertarungan yang luar biasa,” tambahnya.

Baca Juga: Main Curang hingga Suap Wasit, Conor McGregor Tetap Babak Belur Dihajar Khabib Nurmagomedov

“Anda dapat mencampur atau mencocokkan mereka sesuka Anda dan mereka benar-benar memberikan pertarungan yang bagus,” jelas Presiden UFC itu. 

Jadi rencana White untuk saat ini sudah jelas, saat dia terus mencoba membujuk Khabib kembali, dia akan membiarkan petarung ringan lainnya bertarung tanpa memperebutkan gelar warisan Khabib.“

Biarkan beberapa dari mereka bermain untuk melihat siapa yang akan berjuang selanjutnya untuk gelar,” kata White.

Jika ada yang ingin merebut sabuk juara maka harus menunggu Khabib kembali dan mengalahkannya di arena oktagon.

Dana White masih batu dengan keyakinannya, dan yakin ada kesempatan Khabib kembali bertarung mengejar rekor 30 kali kemenangannya.

“Saya pikir jika Khabib tertarik, dia akan berjuang. Anda tidak melihat Khabib berkata, 'Tinggalkan saya sendiri. Berhenti bertanya padaku.’ Jadi masih ada kesempatan. Begitulah cara saya melihatnya," pungkasnya.

Khabib menyatakan pensiun sejak UFC 254 pada Oktober 2020 ketika dia mengalahkan Justin Gaethje.

Baca Juga: Terkuak, Ini Satu-satunya Petarung yang Pernah Bikin Khabib Nurmagomedov Keok Hanya Dalam Satu Ronde

Sejak saat itu, Dana White terus membujuknya untuk kembali namun keyakinan pensiun The Eagle tak tergoyahkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)