Find Us On Social Media :

Mampu Perbaiki Masalah, Adik Valentino Rossi Ketakukan Lihat Performa Motor Ducati

Mampu memperbaiki masalah di dua hari sesi pramusim, adik Valentino Rossi ketakukan melihat performa motor Ducati.

SportFEAT.com – Mampu memperbaiki masalah di dua hari sesi pramusim, adik Valentino Rossi ketakukan melihat performa motor Ducati.

Luca Marini menjadi salah satu dari tiga pembalap rookie yang mengikuti sesi tes pramusim MotoGP 2021.

Ia telah melewati sesi shakedown test dan dua hari sesi pramusim yang digelar di sirkuit Losail, Qatar pada (6-17 Maret 2021).

Di hari ketiga pramusim, Adik Valentino Rossi ini berada di peringkat 20.

Ia hanya berjarak 0,021 detik dari sang juara dunia 9 kali MotoGP dengan catatan waktu 1 menit 66 detik.

Baca Juga: Valentino Rossi Bongkar Masalah Utama Yamaha Jelang Bergulirnya MotoGP 2021

Di dua hari tes awal, Luca Marini mengalami banyak masalah dalam debutnya bersama motor Ducati Desmosedici.

Pada hari ketiga, ia sudah memiliki ide yang jelas tentang perbaikan yang akan dilakukan pada motornya.

"Kami harus mengubah cara berkendara saya juga dalam hal set up," ucap Luca Marini dilansir SportFEAT.com dari motosprint.com

“Saya masih harus memperbaiki posisi di motor karena saya masih belum merasa nyaman, terutama saya kesulitan di beberapa titik lintasan yang secara teknis tidak seharusnya kami perjuangkan.”

Pembalap Italia ini merasa senang mampu memperbaiki masalah motornya.

“Keseimbangannya benar-benar positif, terutama di hari ketiga ini saya bersenang-senang dengan motor, saya merasa lebih nyaman dan saya bisa mengatur tenaga dengan lebih baik,” tambahnya

Baca Juga: Banyak PR, Luca Marini Tak Bisa Curhat ke Valentino Rossi, Ibunda Turun Tangan

“Selain itu, saya dapat mengubah gaya pengereman saya dan sekarang saya telah mencapai level pengereman terbaik, yang bagaimanapun juga dengan motor kami adalah bagian yang penting.”

Dengan berbagai perubahan itu, Marini kini merasa ketakutan melihat performa motor Ducati.

“Selain itu, saya merasa sangat baik, motornya menakutkan dan kami telah mencapai level yang sangat bagus,“ pungkasnya.

Meski memiliki seorang kakak yang berpengalaman di dunia MotoGP, Marini tetap menyelesaikan masalah motornya sendiri.

Dalam debutnya di MotoGP 2021, Marini akan berada satu tim dengan  dengan Enea Bastianini di tim Esponsorama Racing.

Baca Juga: Senggol KTM, Inilah PR Terbesar Tandem Anyar Marc Marquez Jelang MotoGP 2021

Ia akan pertama kali menjadi musuh sang kakak, Valentino Rossi di kelas MotoGP pada (28/3/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)