Find Us On Social Media :

Bekas Pelatih Bocorkan Rahasia di Balik Kesuksesan Ganda Putri Malaysia Ini Juara Swiss Open 2021

Pemain ganda putri Malaysia, M. Thinaah

Rosman Razak pun meyakini, jika keduanya terus bersama, Pearly/Thinaah akan menjadi salah satu yang terbaik di dunia.

"Dengan kelebihan yang dimiliki Thinaah dan ditambah dengan kekuatan yang dimiliki Pearly yang memiliki pola permainan yang beragam, saya yakin kombinasi mereka benar-benar bisa bertahan lama," ucapnya menambahkan.

Lebih jauh lagi, pria yang kini beralih ke sektor ganda putra ini menilai sudah waktunya bagi Pearly/Thinaah untuk unjuk gigi.

Baca Juga: Marcus/Kevin Guncang All England Open 2021, Misi Rebut Gelar dari Musuh Bebuyutan

"Ketika Thinaah mulai bermain di nomor ganda, kami tahu dia perlu waktu untuk menyesuaikan diri. Pada saat yang sama, kami fokus pada peningkatan level fisik mereka," ucap Rosman.

"Setahun lalu mereka tidak bisa mengikuti turnamen besar karena posisi rangking yang rendah selain kesibukan pasangan besar lainnya untuk mengejar poin kualifikasi ke Olimpiade Tokyo.

"Itu salah satu kendala bagi mereka. Namun, kami berharap mulai tahun ini, mereka akan melangkah lebih jauh," pungkasnya.