Find Us On Social Media :

Berada di Puncak Karier, Khabib Nurmagomedov Galau Disuruh Ibunya Pensiun dari UFC

Khabib Nurmagomedov sempat galau disuruh pensiun sang ibu.

SportFEAT.com - Khabib Nurmagomedov yang berada di puncak kejayaannya sempat galau saat menepati janji ibunya untuk pensiun dari UFC.

Khabib Nurmagomedov akhirnya resmi pensiun dari UFC pada (19/3/2021).

Sebenarnya mantan juara kelas ringan UFC telah pensiun sejak Oktober 2020.

Usai menghajar Justin Gaethje di UFC 254, Khabib langsung gantung sarung tangan untuk menepati janji ibunya.

The Eagle berjanji tak akan bertarung usai sang ayah Abdulmanap Nurmagomedov telah tiada dan tak menemaninya di pinggir oktagon.

Baca Juga: Dana White Kena PHP, Khabib Nurmagomedov Resmi Pensiun dari UFC

Namun, UFC tidak secara resmi mengakui pengunduran diri Khabib hingga Maret 2021, lima bulan setelah keputusan itu diumumkan.

Presiden UFC Dana White, mengatakan kepada media selama berbulan-bulan bahwa ada kemungkinan Khabib akan kembali.

Namun petarung Dagestan itu tetap memegang janjinya kepada sang ibu, dan resmi tidak akan kembali bertarung di arena oktagon.

“(Saya tidak pernah berpikir untuk kembali setelah pensiun). Dana menelepon pejabat ini, tapi saya pensiun sekitar empat, enam bulan lalu,” kata Nurmagomedov kepada ESPN seperti dikutip SportFEAT.com dalam MMA Junkie.

“Sangat lucu, Dana memberi tahu saya ketika dia memposting bahwa seseorang berkomentar, 'Hei, dia tidak pensiun hari ini, dia pensiun sekitar lima bulan yang lalu,' dan saya merasa itu lucu.”

“Kami bercakap-cakap dengan Dana beberapa kali dan seperti dua hari yang lalu kami bertemu dengannya untuk berbicara seperti dua pria sejati.”

Khabib yang sedang di atas langit dan berada di puncak kejayaan sempat galau untuk pensiun dari UFC.

Baca Juga: Punya Dua Kelebihan, Penerus Khabib Nurmagomedov Jadi Petarung Paling Ngeri di Kelas Ringan UFC

“Sangat sulit ketika Anda memiliki kekuatan, ketika Anda adalah yang terbaik di dunia, ketika Anda terkenal, memiliki uang dan berkata pada semua hal seperti ini, 'Tidak,'” kata Nurmagomedov.

“Ini sangat sulit. Orang-orang mungkin tidak akan pernah mengerti saya, tapi saya sangat berharap mereka akan mendukung keputusan saya karena setiap orang memiliki pandangan mereka sendiri.”

Namun, Khabib lebih memilih berbakti dengan sang ibu ketimbang kembali bertarung di oktagon.

“Pandangan saya dan hubungan saya dengan ibu saya, saya merasa seperti saya harus berhenti karena saya merasa di setiap pertarungan, setiap kamp pelatihan, ini membuat ibu saya jauh dari usia,” tambah Khabib

“Saya mempertahankan gelar saya tiga kali. Saya mempertahankan gelar saya dalam pertarungan terbesar dalam sejarah UFC. Apa lagi? Hanya pertarungan uang, tapi saya tidak butuh uang."

Usai pensiun dari UFC, Khabib tak lantas meninggalkan dunia yang membesarkan namanya itu. The Eagle akan berada di sisi luar oktagon untuk membimbing saudaranya

“Saya memiliki beberapa proyek bisnis, saya akan menikmati bersama istri saya, saya memiliki anak, dan saya memiliki saudara laki-laki saya, mereka masih berjuang di UFC, jadi saya akan mendukung mereka,” pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)