Find Us On Social Media :

Jadwal Orleans Masters 2021 - 2 Wakil Indonesia Main Hari Ini, 3 Wakil Lain Dapat Tiket Gratis ke Babak Kedua

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, pada Simulasi Piala Uber 2020 di pelatnas Cipayung, Jakarta, Kamis (10/9/2020).

SportFEAT.com - Dua wakil Indonesia tampil hari ini, sementara tiga wakil lainnya mendapat tiket gratis tembus ke babak kedua Orleans Masters 2021.

Usai turnamen All England Open 2021, turnamen bulu tangkis berpindah ke Prancis yang menggelar Orleans Master 2021.

PBSI menurunkan pemain muda dalam turnamen yang berhadiah $75.000 (sekitar Rp1 miliar).

Turnamen Super 100 BWF World Tour ini akan berlangsung di Prancis mulai hari ini, pada 23-18 Maret 2021.

Jadwal Orleans Masters 2021 telah dirilis, hari ini Selasa (23/3/2021) akan mempertandingkan babak kualifikasi dan babak pertama alias fase 32 besar.

Baca Juga: Ada Ganda Putri Indonesia Racikan Baru di Orleans Masters 2021! Impian Netizen Terwujud

Di pertandingan hari pertama Orleans Masters 2021, akan ada dua wakil Indonesia yang bertanding.

Satu dari sektor tunggal putra dan satu dari sektor tunggal putri.

Pada pertandingan yang akan bergulir di Palais des Sports, Orleans itu, dua pemain tunggal muda itu akan menunjukkan permainan terbaiknya.

Mereka adalah Putri Kusuma Wardani alias Putri KW dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Dari data yang didapat Sportfeat.com, jadwal Orleans Masters 2021 akan dimulai pada pukul 10.00 waktu Prancis atau sekitar pukul 16.00 WIB (+1 WITA, +2 WIT).

Putri Kusuma Wardani akan tampil lebih dulu di babak kualifikasi.

Putri akan berhadapan dengan tunggal putri Thailand, Nuntakarn Aimsaard. Jika lolos, ia kemudian akan melanjutkan babak kualifikasi berikutnya melawan Marie Cesari asal Prancis.

Baca Juga: Move On dari Polemik All England Open 2021, 11 Wakil Indonesia Akan Unjuk Gigi di Orleans Masters 2021!

Sementara Chico Auro Dwi Wardoyo tampil di babak pertama.

Chico akan menghadapi wakil Irlandia, yakni Nhat Nguyen yang berada di peringkat 57 dunia.

Laga ini sekaligus menjadi pertemuan pertama untuk kedua wakil Indonesia dengan lawan-lawannya.

Sementara tiga wakil Indonesia lainnya mendapatkan tiket gratis dan  dipastikan melaju ke babak kedua dengan status walkover.

Ketiga wakil tersebut berada di satu sektor ganda putra yakni Sabar Karyaman Gutama/ Moh Reza Pahlevi Isfahani.

Dan dua wakil dari ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah

Berikut jadwal Orleans Masters 2021 untuk babak kualifikasi dan babak pertama di hari pertama, Selasa (23/3/2021) untuk wakil Indonesia.

Babak Kualifikasi

Babak Pertama

*bergantung pada pertandingan sebelumnya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)