Find Us On Social Media :

Dipaksa Mundur dari Skuad Malaysia untuk SEA Games 2021, Ini 5 Calon Pengganti Lee Zii Jia

Lee Zii Jia (kiri) dan Kento Momota (kanan).

Sidek juga menegaskan keputusan itu diambil demi masa depan bulu tangkis Negeri Jiran yakni mencetak pemain bintang yang siap bersaing di level dunia.

"Namun untuk masa depan, kami juga memiliki pelapis yang kuat untuk disorot," kata Sidek, seperti dikutip SportfFeat.com dari Stadium Astro.

"Jadi tidak masalah apa hasilnya, tapi pengungkapan sangat penting bagi mereka," pungkas mantan pemain nasional Malaysia tersebut.

Baca Juga: Tumbang Mudah di Babak Awal Orleans Masters 2021, Jam Terbang Chico Jadi Sorotan

Diusirnya Lee Zii Jia dari skuad Malaysia tentu menimbulkan pertanyaan siapa pengganti pemain ranking delapan dunia tersebut.

Dikutip dari sumber yang sama, setidaknya ada lima nama yang sudah disiapkan BAM sebagai pengganti Lee Zii Jia.

Di tim cadangan senior, nama-nama seperti Lim Chong King dan Aidil Soleh Ali Sadikin yang mendapat bimbingan dari Misbun menjadi kandidat utama.

Selain itu, masih ada tiga pemain muda sebagai pengganti Zii Jia yakni Jackie Kok dan Ong Ken Yon, serta pemain muda terbaik saat ini, Justin Hoh.