SportFEAT.com - General Manager Ducati, Gigi Dall'Igna menyalahkan angin yang membuat para pembalap mereka kalah cepat dari pembalap Yamaha, Maverick Vinales.
Manajer Ducati Gigi Dall'Igna tampaknya masih tak puas dengan hasil seri pembuka MotoGP Qatar 2021 pekan lalu.
Apalagi, akhir pekan ini di seri kedua MotoGP Doha 2021 masih akan bergulir di Sirkuit Losail Qatar.
Sirkuit Losail sebenarnya sudah mulai ramah dengan motor-motor Ducati sejak 2018 lalu di mana tim pabrikan Italia itu sukses memboyong gelar juara dalam 2 musim terakhir.
Baca Juga: Cuma Remahan di Ducati, Francesco Bagnaia Buktikan Lebih Ngegas Ketimbang Jack Miller di MotoGP 2021
Namun, di seri pertama kemarin, magis Ducati seakan menghilang.
Trek lurus sepanjang 1 kilometer yang jadi ranah utama kehebatan Ducati masih belum cukup untuk membendung kehebatan motor Yamaha yang dikendalikan Maverick Vinales.
Maverick Vinales keluar sebagai juara MotoGP Qatar 2021, sementara Ducati menempatkan 2 pembalapnya di podium kedua dan ketiga yang masing-masing diraih Johann Zarco (Esponsorama Racing) dan Francesco Bagnaia.