Find Us On Social Media :

MotoGP Doha 2021 – Diasapi Balik Valentino Rossi, Sang Adik Gagal Raih Poin Perdana

Luca Marini diasapi balik Valentino Rossi di MotoGP Doha 2021

SportFEAT.com – Valentino Rossi mampu balik mengasapi sang adik, Luca Marini gagal raih poin perdana di MotoGP Doha 2021.

Adik Valentino Rossi, Luca Marini gagal meraih poin perdana di kelas utama MotoGP 2021.

Luca Marini sempat tampil cemerlang di kualifikasi MotoGP Doha 2021 dan mampu start di posisi ke-13.

Bahkan Marini mampu mengasapi sang kakak yang hanya memulai balapan dari posisi ke-21 di grid.

Baca Juga: Hasil MotoGP Doha 2021 – Tampil Merana di 2 Seri Qatar, Valentino Rossi Move On ke Seri Eropa

Namun, di sesi balapan sirkuit Losail jilid 2 kondisi kakak beradik ini justru berbalik.

Valentino Rossi mampu finis di posisi ke-16 dan balik mengasapi sang adik yang hanya mampu finis ke-18.

Marini pun gagal meraih satupun poin dari dua seri di sirkuit Losail, setelah pada MotoGP Qatar 2021 ia finis di posisi ke-16.

Adik Valentino Rossi kembali menemui masalah di motor Desmosedici GP19 miliknya.

Ban depan menjadi penyebab pembalap Sky VR46 Avintia Ducati ini merosot jauh hingga diasapi kakaknya sendiri.

Baca Juga: Hasil MotoGP Doha 2021 – Kalah Cepat dari Ducati, Fabio Quartararo Dapat Bantuan di Sirkuit Losail

“Saya mengharapkan lebih banyak dari balapan hari ini,” ujar Marini dilansir SportFEAT.com.

“Saya memiliki kecepatan yang baik, tetapi setelah sekitar sepuluh lap saya mulai menderita dengan ban depan.”

“Kondisi semakin sulit hingga 6 lap dari akhir saat saya tidak bisa lagi menekuk ke kanan.”

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2021 usai MotoGP Doha 2021 - Zarco Memimpin, Debutan Ducati Masuk Radar

“Ini adalah masalah yang saya temui lagi pagi ini saat melakukan pemanasan di tengah tikungan dan kami perlu bekerja pada aspek yang sangat memengaruhi balapan.”

“Sayang sekali, kami bisa berbuat lebih banyak.”.

Sementara itu, rekan setim Marini yakni Enea Bastianini cukup positif setelah mampu finis di posisi ke-11.

Manajer tim Avintia Racing, Ruben Xaus merasa puas dengan timnya meskipun Marini masih belum mendapatkan poin di kelas tertinggi di MotoGP.  

"Kami senang dengan balapan kedua tahun ini, Luca berkembang dan Tim melakukan pekerjaan dengan baik,“ ucap Ruben.

“Start adalah aspek yang perlu kami tingkatkan agar dapat mengelola 4/5 lap pertama balapan dengan lebih baik dan mendekati posisi teratas dengan cara yang stabil,” pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)